SKOR.id - Penjaga gawang legendaris, Gianluigi Buffon, telah mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola, pengumuman tersebut diungkapkan pada Rabu (2/8/2023) atau Kamis dini hari WIB.
Sepanjang kariernya di dunia sepak bola profesional, Gianluigi Buffon pernah membela tiga klub berbeda, Parma, Juventus, dan Paris Saint-Germain (PSG).
Gianluigi Buffon telah tampil dalam 975 pertandingan di berbagai kompetisi, ia kebobolan sebanyak 825 kali, dan mencatatkan 429 clean sheets.
Selain menjadi penjaga gawang di level klub, posisinya di timnas Italia juga tidak tergantikan, sejak debutnya pada tahun 1997 pria berusia 45 tahun itu tampil dalam 176 pertandingan bersama Gli Azzurri, hingga tahun 2018.
Banyak momen mengesankan dan sederet pemain hebat yang pernah dihadapi Gianluigi Buffon sepanjang kariernya di dunia sepak bola.
Berikut ini 5 momen terbaik Gianluigi Buffon saat masih aktif menjadi pesepak bola.
5. Runner-up Ballon d'Or
Pada tahun 2006, mengikuti kesuksesan Juventus di Serie A dan Italia di Piala Dunia, Buffon mencatatkan momen bersejarah dalam kariernya, ketika menjadi runner-up Ballon d'Or.
Berdasarkan hasil voting, Buffon akhirnya finis di belakang rekan satu timnya, Fabio Cannavaro, dan harus puas berada di posisi kedua dalam perebutan Ballon d'Or.
Buffon gagal menyamai catatan penjaga gawang legendaris Uni Soviet, Lev Yashin, yang meraih penghargaan tersebut pada tahun 1963.
4. Penjaga Gawang Termahal di Dunia
Pada musim panas 2001 Juventus menjadi pemberitaan di berbagai penjuru dunia ketika mereka melepas Zinedine Zidane ke Real Madrid, yang kala itu menjadi pemain termahal di dunia.
Namun, yang tak kalah mencuri perhatian adalah pembelian Buffon dari Parma kala itu, yang membuat dirinya menjadi penjaga gawang termahal di dunia pada masanya.
Pembelian Buffon dari Parma kala itu dikabarkan mencapai 52,88 juta euro, atau sekitar Rp877,8 miliar.
3. Promosi Bersama Juventus
Ketika Juventus tertimpa kasus Calciopoli, hanya segelintir pemain bintang Si Nyonya Tua yang memilih bertahan untuk tampil di Serie B, termasuk Buffon dan Alessandro del Piero.
Loyalitas ditunjukkan Buffon dengan memilih bertahan, ia berhasil membawa Juventus promosi ke Serie A, meski mereka sempat mendapat pengurangan sembilan poin.
Buffon tampil luar biasa menjaga gawang Juventus, dan ia kemudian mendapat kontrak jangka panjang yang membuat statusnya sebagai legenda klub tak terpatahkan.
2. Penjaga Gawang Terbaik
Performa Buffon yang konsisten dari tahun 2001 hingga 2011 membuat ia meraih penghargaan sebagai penjaga gawang terbaik.
Buffon meraih penghargan sebagai penjaga gawang terbaik dekade pertama abad 21, versi IFFHS atau Federasi Internasional Sejarak dan Statistik Sepak Bola.
Penampilannya pada era 2000-an membuat penghargaan penjaga gawang terbaik IFFHS diraihnya sebanyak empat kali.
1. Memenangi Piala Dunia 2006
Meski meraih berbagai gelar dan penghargaan sepanjang kariernya, salah satu prestasi terbaik Buffon adalah meraih gelar Piala Dunia 2006.
Pada ajang Piala Dunia yang digelar di Jerman itu, Buffon tampil brilian dan hanya kebobolan dua kali sepanjang turnamen.
Namun, gelar Liga Champions tetap menjadi impian Buffon yang tak terwujud hingga akhir kariernya.