- US Open adalah salah satu turnamen grand slam yang menelurkan banyak bintang muda.
- Kampiun US Open 2021, Emma Raducanu, juga masuk jajaran pemenang termuda.
- Tercatat sejak Open Era, 1968, juara tunggal putri termuda dipegang oleh Tracy Austin.
SKOR.id - Petenis muda berprestasi terus bermunculan sejak Open Era pada 1968. Bahkan, hingga ke turnamen kasta tertinggi, grand slam.
Khusus untuk US Open, tidak sedikit dari para remaja tersebut yang meraih gelar grand slam pertama di Flushing Meadows, New York.
Termasuk di antaranya adalah Emma Raducanu, petenis muda asal Inggris yang berhasil menjuarai US Open 2021, akhir pekan lalu.
Tak hanya masuk daftar juara termuda US Open di tunggal putri, dara 18 tahun itu juga mencatat beberapa rekor lain.
Berikut lima juara tunggal putri termuda dalam sejarah US Open:
5. Svetlana Kuznetsova (2004) - 19 tahun 76 hari
View this post on Instagram
Petenis asal Rusia ini tampil di US Open 2004 dengan status unggulan kesembilan dan tidak kehilangan set hingga perempat final.
Saat berlaga di partai final, Svetlana Kuznetsova menghadapi rekan senegaranya, Elene Dementieva, dan menang straight set.
US Open 2004 sekaligus menjadi gelar grand slam perdana Svetlana Kuznetsova dalam kariernya di dunia tenis profesional.
4. Emma Raducanu (2021) - 18 tahun 302 hari
Tak hanya tercatat sebagai petenis muda, Emma Raducanu merupakan petenis kualifikasi pertama yang mampu menjuarai US Open.
Menang 6-4, 6-3 atas Leylah Fernandez di final membuat petenis Inggris ini meraih titel grand slam pertama tanpa kehilangan set.
3. Serena Williams (1999) - 17 tahun 350 hari
Sebelum menjadi salah satu petenis legendaris, Serena Williams adalah wonderkid di US Open 1999 dengan mengalahkan dua unggulan teratas.
Secara berurutan, petenis Amerika Serikat itu menang atas Lindsay Davenport (unggulan kedua) di semifinal dan Martina Hingis (pertama).
US Open 1999 menjadi gelar grand slam pertama yang diraih Serena Williams dan sejak itu pula, berbagai trofi berhasil diamankan oehnya.
2. Martina Hingis (1997) - 17 tahun 341 hari
View this post on Instagram
Dua tahun sebelum Serena Williams, Martina Hingis lebih dulu mencetak sejarah dengan meraih tiga titel grand slam, termasuk US Open, dalam setahun.
Pada final US Open 1997, petenis Swiss itu menang 6-0, 6-4 atas Venus Williams, yang masih seumuran, dan menjadikannya sebagai final grand slam termuda.
1. Tracy Austin (1979) - 16 tahun 270 hari
View this post on Instagram
Tracy Austin menjadi juara tunggal putri termuda dalam sejarah US Open sejak Era Terbuka. Kala itu, dia menang atas Chris Evert di US Open 1979.
Menariknya, Tracy Austin pernah menembus babak perempat final US Open ketika usianya masih 14 tahun.
8 Penyakit yang Bisa Dilawan dengan Memanfaatkan Konsumsi Daun Jambu Biji https://t.co/rKFwHxzZ8k— SKOR.id (@skorindonesia) September 15, 2021
Berita Tenis Lainnya:
US Open 2021: 5 Fakta Emma Raducanu, Pemain Kualifikasi Pertama yang Juara Grand Slam
US Open 2021: Dua Petenis Muda ke Final, Ini Fakta Leylah Fernandez dan Emma Raducanu