- Pertahanan menjadi bagian penting dalam dunia sepak bola modern.
- Para pemain bertahan juga bisa bersaing mendapatkan penghargaan bergengsi.
- Mulai bermunculan bek-bek muda yang diprediksi bersinar pada masa depan.
SKOR.id - Pada era sepak bola modern peran bek tengah tak bisa dilepaskan dalam skema permainan tim.
Tak hanya bertahan, mereka juga bisa membantu menyerang jika dibutuhkan, seperti dalam skema bola mati.
Ketika Fabio Cannavaro meraih Ballon d'Or tahun 2006, posisi bek bukan lagi menjadi anak tiri di ajang penghargaan sepak bola bergengsi tersebut.
Baca Juga: Dua Mantan Pemain AC Milan Terlibat Perang Komentar
Bahkan Virgil van Dijk hampir mendapat kesempatan yang sama jika tidak kalah dari Lionel Messi.
Nama-nama bek muda seperti Matthijs de Ligt, Caglar Soyuncu, hingga Eder Militao mulai digadang-gadang menjadi bek hebat di masa depan.
Namun, masih ada nama-nama lain yang bisa menjadi calon bek tengah terbaik di masa depan.
1. Ozan Kabak
Ozan Kabak adalah bek tengah milik klub Jerman Schalke 04 yang baru bergabung musim panas lalu dari VFB Stuttgart.
Pemain berusia 20 tahun itu memiliki kemampuan tekel yang baik, selain itu ia juga bisa membantu dalam skema bola mati.
Musim ini di Liga Jerman, Kabak telah mencetak 3 gol dan 1 assist.
Selain itu pemain asal Turki tersebut juga memenangi 65 persen duel udara.
Kabak juga berperan dalam 5 kali clean sheets yang diraih Schalke.
Baca Juga: Akibat Corona, Juventus Tunda Rencana Datangkan Pemain Leverkusen
2. William Saliba
William Saliba adalah bek Arsenal yang kini sedang dipinjamkan ke klub Prancis, Saint-Etienne.
What a prospect William Saliba is #AFC pic.twitter.com/Dkm47JXFn1— Fanzine (@Fanzinecom) March 31, 2020
Pemain berusia 19 tahun itu memiliki rata-rata tekel sukses yang tinggi, setidaknya ia melakukan 1,92 intersep setiap laga.
Arsenal dinilai beruntung bisa mendapatkan pemain muda seperti Saliba.
Baca Juga: Sergio Aguero, Pemain yang Paling Sulit Dikawal Virgil van Dijk
Pemain bertinggi 1,93 meter itu mampu mendistribusikan bola dengan baik meski dalam tekanan.
Hal tersebut bisa melengkapi lini belakang Arsenal, setelah Shkodran Mustafi dan Sokratis Papastathopoulos dikritik karena konsentrasi yang kurang baik.
3. Alessandro Bastoni
Inter Milan menemukan permata dalam sosok bek muda mereka, Alessandro Bastoni.
Legenda Italia, Giuseppe Bergomi, secara khusus menyebut Bastoni sebagai bek paling berbakat secara teknis dan fisik.
Pemain bertinggi 1,90 meter itu memiliki kecepatan dan kemampuan duel udara yang baik.
Baca Juga: Presiden Barcelona Bantah Klubnya Terancam Bangkrut
Bastoni yang akan berusia 21 tahun pada 13 April 2020, telah bermain 17 kali musim ini untuk Inter Milan di semua kompetisi.
Sebelum dipercaya Antonio Conte untuk tampil di tim utama Inter Milan, Bastoni sempat dipinjamkan untuk Atalanta dan Parma.
4. Dan-Axel Zagadou
Jebolan akademi Paris Saint-Germain (PSG), Dan-Axel Zagadou, menjadi salah satu calon bek yang akan bersinar pada masa depan.
Baca Juga: Edinson Cavani Terancam Batal Gabung Atletico Madrid
Setelah dilepas cuma-cuma ke Borussia Dortmund pada 2017 lalu, Zagadou berkembang menjadi salah satu bek terbaik.
Pada awal kariernya, pemain asal Prancis itu sempat dimainkan sebagai bek kiri di PSG.
Namun, dalam perkembangannya, bek berusia 20 tahun itu kini bermain sebagai bek tengah.
Dengan tinggi menjulang 1,96 meter, Zagadou punya kemampuan baik dalam duel udara, sekaligus menjadi ancaman lawan jika ikut membantu saat eksekusi bola mati.
Baca Juga: Cesc Fabregas Sebut Dua Pelatih Terbaik Dunia Versinya
5. Dayot Upamecano
Satu lagi bek berkebangsaan Prancis yang memiliki potensi menjadi pemain hebat di masa depan, Dayot Upamecano.
RB Leipzig defender Dayot Upamecano has decided he will leave the German side this summer. [@GFFN via SportBILD] #afc pic.twitter.com/JxS6kcCHPM— afcstuff (@afcstuff) March 25, 2020
Dayot Upamecano adalah bek tengah andalan klub asal Jerman RB Leipzig.
Bek berusia 21 tahun itu juga bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan.
Ia memiliki kemampuan umpan dan tekel yang baik.
Saat ini bek beriting 1,86 meter itu diisukan menjadi incaran Arsenal.