- Liverpool mengonfirmasi kepergian Loris Karius, kiper yang bermain di final Liga Champions 2018.
- Penjaga gawang asal Jerman ini dianggap sebagai biang kekalahan the Reds lawan Real Madrid empat tahun silam.
- Karius tidak masuk skuad Liverpool, meski sudah kembali ke tim awal musim 2021-2022.
SKOR.id - Liverpool mengonfirmasi kepergian penjaga gawang Loris Karius, empat tahun setelah penampilan terakhirnya untuk the Reds, ketika ia membuat blunder fatal di final Liga Champions 2018.
Kiper Jerman 28 tahun ini tidak lagi bermain untuk tim Jurgen Klopp sejak saat itu, dan dia dipinjamkan ke klub lain setelah mereka mengakuisisi Alisson di musim panas tersebut.
Di final Liga Champions 2018, Loris Karius membuat kesalahan fatal yang berujung gol Karim Benzema dan Garet Bale. Kala itu, the Reds kalah 1-3 dari Real Madrid.
Selepas pertandingan, dokter mengatakan Karius mengalami gegar otak ringan beberapa menit sebelum gol Benzema karena bertabrakan dengan bek Los Merengues, Sergio Ramos.
Benzema mencetak gol di awal babak kedua, ketika Karius mencoba memberikan bola kepada rekan setimnya. Penyerang internasional Prancis ini memotong bola, yang kemudian langsung merobek gawang yang kosong.
Sadio Mane sempat menyamakan kedudukan, namun Bale melepaskan tendangan bebas yang tak mampu dibendung kiper. Karius kembali gagal menghalau tendangan jarak jauh Bale, yang membuat Madrid menang 3-1.
“Karius mengalami gegar. Itu terbukti setelah laga. Tidak ada orang yang membicarakan ini,” kata manajer Liverpool, Jurgen Klopp, sehari sebelum final Liga Champions 2022.
Loris Karius kemudian dipinjamkan ke Besiktas dan Union Berlin sebelum kembali menjadi bagian dari grup kiper Liverpool di kamp pelatihan pada Juli 2021.
Namun pada Januari 2022, Jurgen Klopp menegaskan Karius tidak akan dimasukkan dalam skuad tim utama dan dia tidak lagi bermain di laga resmi klub sampai kontraknya habis. Karius didatangkan dari klub Jerman, Mainz, pada 2016 dan melakoni 49 pertandingan bersama Liverpool di semua ajang.
Pemain lain yang pergi dari Liverpool musim panas ini adalah Divock Origi, delapan tahun setelah didatangkan dari klub Prancis, Lille. Menurut kabar, dia dihubungkan dengan tim Italia, AC Milan.
Dalam 175 penampilan, pemain internasional Belgia ini mengemas 41 gol, termasuk brace-nya di Anfield dalam kemenangan 4-0 atas Barcelona di semifinal Liga Champons 2019.
Klub juga mengatakan Sheyi Ojo serta Ben Woodburn akan meninggalkan Anfield setelah kontrak mereka habis bulan ini.
Berita Liverpool Lainnya
Liverpool dan Darwin Nunez Mencapai Kesepakatan, Total Transfernya Rp1,5 Triliun
Liverpool Tolak Tawaran Kedua Bayern Munchen untuk Sadio Mane