- FIGC melakukan pertemuan membahas kemungkinan nasib Liga Italia musim ini.
- Ada tiga opsi bila Liga Italia berhenti saat ini.
- Bila berlanjut, Liga Italia harus selesai pada 31 Mei 2020.
SKOR.id - Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) memberikan tiga opsi bila seluruh kompetisi di Liga Italia berakhir saat ini.
Presiden FIGC, Gabriele Gravina, memimpin pertemuan pada Selasa (10/3/2020), untuk membahas imbas dari kasus penyebaran virus Corona di Italia.
Baca Juga: Termasuk Liga Italia, Semua Kegiatan Olahraga di Italia Resmi Dihentikan hingga 3 April
FIGC memutuskan tiga opsi yang akan dibicarakan lebih lanjut bila Liga Italia musim ini diputuskan berhenti.
Opsi pertama adalah tidak akan ada juara, namun berkomunikasi dengan UEFA perihal klub-klub yang akan lolos ke kompetisi Eropa musim depan.
Baca Juga: AC Milan Hentikan Sesi Latihan karena Virus Corona
Opsi kedua, liga dihentikan dengan penentuan juara menurut klasemen saat ini, yakni Juventus yang berada di posisi puncak didaulat sebagai peraih scudetto.
Adapun opsi terakhir dilakukan pertandingan play-off untuk penentuan juara, tiket kompetisi Eropa, dan promosi-degradasi.
Akan tetapi, ada pula kemungkinan Liga Italia tetap berjalan namun harus dipastikan berakhir pada 31 Mei mendatang.
Saat ini, pemerintah Italia telah melarang aktivitas olahraga di seluruh negara itu hingga 3 April 2020.