- Angel Correa dan Sime Vrsaljko terjangkit virus corona jelang bentrokan antara Atletico Madrid versus RB Leipzig.
- Dua pemain itu sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya dan dipastikan absen di laga perempat final Liga Champions.
- Ketidakhadiran Angel Correa bisa menjadi kerugian Los Rojiblancos karena peran vitalnya musim ini.
SKOR.id - Atletico Madrid mengonfirmasi dua pemain bintangnya, Angel Correa dan Sime Vrsaljko, positif Covid-19.
Ini jadi kabar buruk bagi skuat besutan Diego Simeone jelang bentrokan melawan RB Leipzig di perempat final Liga Champions, Kamis (13/8/2020).
Atletico melaju ke delapan besar setelah mendepak juara bertahan, Liverpool. Mereka sangat diunggulkan melawan Leipzig, tapi ceritanya kini akan berbeda setelah dua pemain utamanya terpapar virus corona.
Awalnya, Atletico tidak mempublikasikan identitas dua orang yang mengidap Covid-19. Beberapa sumber menyebut kiper Jan Oblak dan bek kanan Kieran Trippier yang terinfeksi.
Namun, Senin (10/8) malam, klub ibu kota Spanyol itu secara terbuka mengumumkan bahwa Angel Correa dan Sime Vrsaljko yang terjangkit virus tersebut.
"Correa sudah diisolasi di rumahnya dan tidak menunjukkan gejala apa pun," tulis pernyataan resmi klub.
"Vrsaljko, yang baru pulih dari cedera, juga tidak menunjukkan gejala dan kini juga tinggal di rumahnya."
"Dokter akan memantau kedua pemain, seperti yang diuraikan dalam protokol kesehatan."
Menurut pengumuman dari Atletico, seluruh anggota staf pelatih serta para pemain telah menjalani tes PCR baru dan hasilnya negatif. Seluruh tim kembali berlatih normal kecuali Correa dan Vrsaljko.
Meskipun anggota tim utama lainnya memiliki hasil tes negatif, tidak menutup kemungkinan bahwa Los Rojiblancos harus menjalani tes tambahan sebelum dan setelah tiba di Lisabon.
Tindakan tersebut perlu dilakukan untuk memastikan keamanan maksimum peserta delapan besar di Liga Champions 2019-2020.
Kondisi ini diyakini akan secara secara signifikan mempengaruhi semangat dan proses persiapan wakil dari Spanyol itu.
Sementara, absennya Correa merupakan kerugian besar karena pelatih Diego Simeone cukup sering menggunakan pemain sayap Argentina itu.
Sepanjang musim ini, dia telah tampil dalam 44 pertandingan di semua kompetisi, membukukan tujuh gol dan enam assist. Sementara, Vrsaljko hanya menjadi pilihan kedua di posisi bek kanan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Juventus Siap Tendang 2 Pemain Gaek ke Liga Amerika Serikathttps://t.co/i4APKczFNI— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 10, 2020
Berita Atletico Madrid Lainnya:
Diego Costa: Atletico Madrid Akan Berikan Segalanya di Liga Champions
7 Alasan Atletico Madrid Jadi Favorit Juara Liga Champions