SKOR.id - Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 selesai dan sudah ada 16 tim yang lolos ke putaran final termasuk Malaysia.
Pada Selasa (12/9/2023), sejumlah negara Asia Tenggara menjalani laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Dari semua laga negara Asia Tenggara, duel di Stadion Chonburi yang paling menarik. Sebab, Thailan sebagai tuan rumah bersua Malaysia.
Akhirnya, Thailand U-23 memenangi laga dengan skor tipis 1-0 atas Malaysia U-23. Gol tunggal kemenangan Thailand dicetak oleh Yotsakorn Burapha.
Striker berusia 18 tahun itu membuat gol pada menit ke-20 dan membuat Thailand lolos langsung ke Piala Asia U-23 2024.
Thailand U-23 menyusul Indonesia U-23 dan Vietnam U-23 menjadi juara grup Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 sehingga lolos langsung.
Laga Thailand vs Malaysia ini dari Grup H. Sedangkan laga lain di grup yang sama tapi tak menentukan lagi, Filipina menang 1-0 atas Bangladesh.
Dari Grup A, Brunei Darussalam U-23 makin terpuruk setelah kembali kalah. Kali ini, mereka kalah 0-3 dari Oman U-23 pada laga pamungkas kualifikasi.
Selama ikut Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Brunei kebobolan 23 kali tanpa mampu mencetak satu golpun.
Myanmar U-23 juga kalah 0-3 dari tuan rumah Korea Selatan di Grup B. Lalu dari Grup C, Singapura akhirnya membawa poin pulang.
Singapura U-23 meraih satu poin saat menahan tuan rumah Vietnam U-23 dengan skor 2-2. Vietnam lebih dulu lolos ke Piala Asia U-23 2024 sejak laga kedua mereka pekan lalu.
Timor Leste U-23 juga pulang membawa poin penuh dari Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Mereka memenangi laga dengan skor 5-0 atas Makau, walau dua laga sebelumnya selalu kalah di Grup F.
Kemudian, Kamboja U-23 dari Grup J sukses menjadi runner-up tetapi gagal lolos ke Piala Asia U-23 2024. Sebab, mereka kalah 1-6 dari Arab Saudi dalam laga pamungkas Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Dari 11 grup Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, juara pool langsung lolos ke putaran final tahun depan di Qatar.
Mereka yang menjadi juara grup adalah Yordania dari Grup A, Korea Selatan (B), Vietnam (C), Jepang (D), dan Uzbekistan (E).
Enam juara grup lainnya adalah Irak (F), Uni Emirat Arab (G), Thailand (H), Australia (I), juara bertahan Arab Saudi (J), dan Indonesia (K).
Sisanya ada empat tim yang berstatus runner-up terbaik. Mereka adalah Kuwait, runner-up terbaik paling atas dari Grup F.
Tiga lainnya adalah Tajikistan (I), Cina (G), dan Malaysia (H). Sebenarnya, Malaysia dan Iran punya poin dan selisih gol sama.
Namun, Malaysia lolos ke Piala Asia U-23 2024 setelah unggul penilaian kedisplinan tim.
Untuk 16 peserta Piala Asia U-23 2024 termasuk Qatar, Indonesia saja yang berstatus tim debutan.