- Ditangguhkannya kompetisi sepak bola akibat pandemi virus corona membuat para pesepak bola mencari kegiatan lain.
- Beberapa di antara mereka mulai menekuni kembali hobi lama untuk mengisi waktu saat isolasi diri.
- Salah satunya, ada bek ternama di Liga Inggris yang jago melakukan trik sulap.
SKOR.id - Hampir seluruh kompetisi sepak bola di dunia ditangguhkan akibat pandemi virus corona (Covid-19).
Namun, kondisi tersebut justru dimanfaatkan oleh sejumlah pesepak bola untuk kembali menekuni hobi yang mereka senangi.
Bagaimanapun, para pemain tentu juga memiliki kegemaran lain di samping karier sepak bola, yang terkadang membantu menyegarkan pikiran.
Tak jarang, talenta tersebut berhasil membuat penggemar mereka semakin terkesan. Apalagi, jika hal yang mereka lakukan adalah sesuatu yang unik.
Misalnya saja bek milik Arsenal, David Luiz. Kabarnya, pemain bertahan asal Brasil tersebut jago sulap.
Bahkan, kala masih merumput bersama Chelsea, Luiz beberapa kali memamerkan aksinya kepada rekan dan staf The Blues.
Pertunjukan tersebut juga sempat diunggah di kanal YouTube resmi Chelsea.
Baca Sepak Bola Lainnya: 10 Pesepak Bola Tercepat di Dunia Saat Ini, Ada Bek Tengah Real Madrid
Selain David Luiz, ada banyak pesepak bola top dunia yang juga memiliki bakat tersembunyi. Di sini, Skor.id telah merangkum 13 di antaranya.
Siapa saja mereka? Berikut daftarnya:
1. Memphis Depay (Rapper).
2. Daniel Agger (Seniman tato).
3. Petr Cech (Drummer).
4. Juan Mata (Piano).
5. Ivan Perisic (Atlet bola pantai).
6. David Luiz (Sulap).
7. Alisson Becker (Bernyanyi dan bermain gitar).
8. David Meyler (YouTuber).
9. Les Ferdinand (Pilot Helikopter).
10. Harry Kane (Golf).
11. Hal Robson-Kanu (Pengusaha cryptocurrency).
12. Clint Dempsey (Rapper).
13. Andrey Arshavin (Fashion designer)
Baca Juga: 10 Kekalahan Telak Paling Memalukan dalam Sejarah Sepak Bola