- Xavi Hernandez diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona, Senin (8/11/2021) malam WIB.
- Xavi Hernandez mengemban misi untuk membangkitkan kembali Barcelona.
- Ada 10 pesan Xavi Hernandez saat perkenalannya sebagai pelatih baru Barcelona.
SKOR.id - Xavi Hernandez kini telah resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona, Senin (8/11/2021) malam WIB.
Xavi Hernandez akan menggantikan peran Ronald Koeman, yang sebelumnya diambil alih sementara oleh Sergi Barjuan.
Sebelumnya, Xavi Hernandez telah memiliki pengalaman menjadi pelatih klub asal Qatar, Al Sadd.
Bersama Al Sadd, Xavi berhasil meraih tujuh gelar sejak menjadi pelatih pada tahun 2019.
Pada sesi perkenalan tersebut, Xavi Hernandez disambut setidaknya oleh 10.000 orang.
Xavi Hernandez juga menyampaikan setidaknya 10 pesan terkait rencana ia menangani Barcelona.
Dilansir dari Marca berikut ini adalah 10 pesan yang disampaikan oleh Xavi Hernandez pada perkenalannya sebagai pelatih Barcelona:
1. Komitmen
"Saya akan memberikan segalanya yang saya miliki agar ini bisa berhasil."
2. Mentalitas
"Barcelona tak boleh puas bermain imbang atau kalah, kami harus memenangkan semua pertandingan."
3. Xavi tentang Filosofi
"Saya ingin meyakinkan para pemain, bahwa ini adalah cara terbaik mendapatkan hasil."
4. Xavi Soal Pep Guardiola
"Dibandingkan dengan (Guardiola) tentang semua yang telah dia dapatkan, dia adalah sosok role model bagi saya, dia yang terbaik di dunia."
5. Tentang Cedera Pemain
"Kami khawatir tentang cedera pemain, kami harus menyelesaikannya, melihat masalah dan menemukan solusinya," ujar Xavi.
6. Kedisiplinan
"Ketika kami memiliki aturan, itu akan berjalan baik bagi kami, ketika kami tidak memilikinya maka akan berjalan buruk," ujar Xavi.
"Kami harus memaksakannya (aturan) dan mengikutinya, tidak ada jalan lain," ujar Xavi menambahkan.
7. Xavi tentang Tekanan
"Saya di sini untuk membantu di ruang ganti, sangat sulit untuk menjadi pemain Barcelona."
8. Xavi tentang Atmosfer Pertandingan
"Di sini (Barcelona), kalah atau imbang tidak cukup. Di sini, kalah atau imbang seperti sebuah upacara pemakaman."
9. Tentang Kontrak Ousmane Dembele
"Pembaruan kontrak Dembele adalah prioritas, dia bisa menjadi yang terbaik di dunia di posisinya."
10. Xavi Tentang Pemain Veteran
"Para veteran, seperti yang saya tahu, mereka akan sangat saya andalkan."
Hasil AC Milan vs Inter Milan: Calhanoglu Cetak Gol, Lautaro Martinez Gagal Penalti, Laga Imbang https://t.co/VGxwnyxNiA— SKOR.id (@skorindonesia) November 7, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Apa Pun yang Terjadi, Xavi Ingin Pertahankan Ousmane Dembele di Barcelona
Tugas Utama Xavi Hernandez di Barcelona, Manfaatkan Dominasi untuk Raih Kemenangan