SKOR.id - Inter Milan kembali diperkuat pemain asal Jerman setelah Yann Aurel Bisseck memperkuat mereka mulai musim 2023-2024.
Sebelumnya Yann Aurel Biscek memperkuat Aarhus, sebuah klub asal Denmark, yang sebelumnya mempermanenkannya setelah peminjaman sukses dari FC Koln.
Permainan Yann Aurel Bisseckk kemudian menarik perhatian Inter Milan yang kemudian mendatangkannya untuk memperkuat lini belakang.
Jauh sebelumnya, Lothan Matthaus, Jurgen Klinsmann, dan Andreas Brehme menjadi trio asal Jerman yang menjadi andalan Inter Milan.
Selain Yann Aurel Bisseck ada pemain Jerman Lain yang kini masih aktif membela Inter Milan, yaitu Robin Gosens.
Dilansir dari Transfermarkt, berikut ini 10 pemain Jerman yang pernah membela Inter Milan:
10. Yann Aurel Bisseck
Yann Aurel Bisseck menjadi pemain ke-10 dari Jerman yang bergabung ke Inter Milan, ia dibeli dari Aarhus, klub asal Denmark dengan biaya 7 juta euro, atau sekitar Rp117,9 miliar.
Bisseck didatangkan Inter Milan sebagai pengganti Milan Skriniar yang sebelumnya telah hengkang ke Paris Saint-Germain (PSG).
9. Robin Gosens
Robin Gosens bergabung secara permanen ke Inter Milan pada Juli 2022, setelah menjalani peminjaman setengah musim dari Atalanta.
Robin Gosens memiliki posisi utama sebagai gelandang kiri, tetapi ia juga bisa bermain sebagai bek kiri jika diperlukan.
8. Lukas Podolski
Lukas Podolski pernah menjadi bagian dari Inter Milan meski hanya setengah musim, yakni pada musim 2014-2015.
Selama membela I Nerazzurri, Lukas Podolski hanya tampil dalam 18 pertandingan dengan torehan satu gol.
7. Matthias Sammer
Sama seperti Lukas Podolski, Matthias Sammer juga menjalani periode singkat bersama Inter Milan, yakni selama setengah musim.
Matthias Sammer yang dikenal sebagai pemain belakang tangguh, bergabung ke Inter Milan dari VFB Stuttgart pada Juli 1992, sebelum hengkang ke Borussia Dortmund pada Januari 1993.
Matthias Sammer, pada masa kariernya dinobatkan sebagai libero modern. Ketika publik Jerman merindukan sosok libero atau sweeper seperti mereka memiliki Franz Beckenbauer, pada 1990-an namanya muncul.
6. Jurgen Klinsmann
Jurgen Klinsmann menjadi pemain terakhir dari sederet bintang Jerman yang bergabung ke Inter Milan pada era 1980-an.
Jurgen Klinsmann adalah salah satu penyerang terbaik Jerman, ia bergabung ke Inter Milan pada Juli 1989 hingga Juli 1992, dengan torehan 40 gol dalam 123 laga.
Bersama Andreas Brehme dan Lothar Matthaus, Jurgen Klinsman melengkapi trio terbaik Jerman di Inter Milan.
5. Andreas Brehme
Abdreas Brehme adalah salah satu pemain Jerman yang didatangkan Inter Milan dari Bayern Munchen pada Juli 1988 selain Lothar matthaus.
Andreas Brehme sosok penting dalam timnas Jerman, ketika penaltinya menentukan gelar Piala Dunia 1990 saat lawan Argentina.
Andras Brehme tampil dalam 155 laga untuk Inter Milan dalam semua ajang sejak 1988 hingga 1992 dengan mencetak 12 gol.
4. Lothar Matthaus
Dalam empat musimnya bersama Inter Milan (1988-1992), Lothar Matthaus memperlihatkan sebagai pemimpin di lapangan.
Dia pun termasuk dalam skuad Inter Milan yang memecahkan rekor Scudetto pada 1989.
Di Inter Milan pula, Lothar Matthaus kemudian meraih Ballon d'Or pada 1990. Inter Meraih dua gelar Piala UEFA dan Piala Super Italia. Ia tampil dalam 153 laga, 53 gol.
3. Karl-Heinze Rummenigge
Ini nama yang tentu saja mendunia pada masanya. Karl-Heinz Rummenigge tiba di Inter Milan pada 1984 dengan status peraih Ballon d'or pada 1980 dan 1981.
Karl-Heinze Rummenige bergabung dari Bayern Munchen ketika Inter Milan di bawah kepemilikan Ernesto Pellegrini.
Bersama Rummenigge, Inter Milan meraih gelar Liga Italia dan juga dua gelar Liga Champions. Tampil dalam 107 laga mencetak 42 gol.
2. Hansi Muller
Pemain yang berposisi sebagai gelandang, Inter Milan membawanya dari Stuttgart pada 1982.
Hansi Muller tampil mengesankan dalam debutnya, mencetak gol dari tendangan bebas saat lawan Verona.
Bermain untuk Inter Milan dalam 68 laga dengan mencetak 13 gol, sebelum dia pergi bergabung ke Como.
1. Horst Szymaniak
Pemain asal Jerman pertama di Inter Milan adalah Horst Szymaniak. Horst Szymaniak tidak memiliki karier yang cemerlang tetapi bagian dari tim asuhan Helenio Herrera pada 1963-1964.
Dia hanya tampil dalam 6 pertandingan liga dan 5 di ajang Liga (Piala) Champions. Horst Szymaniak pernah membela timnas Jerman pada Piala Dunia 1958 dan 1962.