- Laga final Liga Champions musim ini akan mempertemukan Liverpool vs Real Madrid.
- Real Madrid mengincar gelar ke-14, sementara Liverpool menatap gelar ketujuh.
- Ada 10 fakta seputar final Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid.
SKOR.id - Pertandingan final Liga Champions musim 2021-2022 akan mempertemukan antara Liverpool vs Real Madrid.
Liverpool dan Real Madrid kembali bertemu di laga puncak, setelah final Liga Champions musim 2017-2018.
Pada pertemuan kala itu, Real Madrid berhasil melibas Liverpool dengan skor 3-1 di laga final.
Kali ini, keduanya kembali berhadapan untuk menjadi yang terbaik di kompetisi antarklub Eropa tersebut.
Real Madrid berusaha mendapatkan gelar Liga Champions ke-14 dalam sejarah mereka.
Sementara itu Liverpool mengejar trofi Si Kuping Besar ketujuh sebagai koleksi mereka.
Liverpool melaju ke final setelah menyingkirkan wakil Liga Spanyol, Villarreal.
Sedangkan Real Madrid menyingkirkan sang jawara Liga Inggris, Manchester City di semifinal.
Pertemuan Liverpool dan Real Madrid menarik untuk diikuti, apalagi mereka termasuk tim besar Eropa dengan sejarah panjang di Liga Champions.
Ada beberapa fakta menarik seputar pertandingan Liverpool vs Real Madrid di final Liga Champions kali ini.
Berikut ini 10 fakta pertandingan final Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid:
- Sejak berformat Liga Champions, Real Madrid tak pernah kalah di final (7 final), terakhir mereka kalah saat melawan Liverpool musim 1980-1981.
- Carlo Ancelotti adalah pelatih pertama yang mampu membawa timnya lolos ke final Liga Champions sebanyak lima kali.
- Ancelotti saat ini mengoleksi tiga gelar Liga Champions sebagai pelatih, setara dengan Bob Paisley dan Zinedine Zidane.
- Trent Alexander-Arnold, Virgil van Dijk, Andrew Robertson, James Milner, Jordan Henderson, Mohamed Salah, Roberto Firmino dan Sadio Mane, adalah starter Liverpool yang tersisa saat melawan Real Madrid di final 2018.
- Real Madrid adalah tim pertama yang mampu mempertahankan gelar Liga Champions, setelah AC Milan pada tahun 1989 dan 1990, menariknya Real Madrid melakukannya tiga tahun beruntun (2016, 2017, dan 2018).
- Luka Modric, Karim Benzema, Dani Carvajal, Marcelo, Gareth Bale, dan Isco berpeluang tampil di final Liga Champions kelima dalam karier mereka.
- Musim ini untuk pertama kali Liverpool menang dalam 10 laga di Liga Champions, mereka jug atim pertama yang menang dalam enam laga tandang.
- Karim Benzema musim ini telah mencetak 15 gol bersama Real Madrid di Liga Champions, ia telah mencetak 16 gol dalam 22 pertandingan Liga Champions melawan wakil Inggris, torehan tersebut lebih banyak dibanding melawan wakil Jerman (14).
- Carlo Ancelotti telah behadapan dengan Liverpool dalam 15 laga (8 menang, 4 imbang, 3 kalah), termasuk dua laga final Liga Champions bersama AC Milan.
- Jurgen Klopp pernah sembilan kali berhadapan dengan Real Madrid (3 menang, 2 imbang, 4 kalah). Termasuk saat kalah 1-3 dan imbang 0-0 pada laga perempat final Liga Champions 2020-2021.
Berita Final Liga Champions Lainnya:
Liverpool vs Real Madrid: 5 Duel yang Bisa Menentukan Hasil Final Liga Champions 2021-2022