- Indonesian Masters 2022 digelar pada 1-4 Desember mendatang di Royale Golf Club Jakarta.
- Beberapa wakil tuan rumah juga siap meramaikan persaingan turnamen golf yang tahun ini menjadi ajang premium Asian Tour.
- Pendiri Indonesian Masters, Jimmy Masrin, pun tak ragu menjagokan sang putra, Danny Masrin untuk raih gelar.
SKOR.id - Perhelatan turnamen golf Indonesian Masters 2022 mulai bergulir besok, Kamis (1/1/2022), di Royale Golf Club Jakarta.
Ajang premium Asian Tour itu kembali diikuti oleh para pegolf kelas dunia yang datang dari berbagai negara. Mereka pun sudah tiba di Tanah Air sejak beberapa hari yang lalu.
Tak hanya diikuti oleh golfer mancanegara, Indonesian Masters 2022 juga jadi ajang unjuk gigi bagi para pemain terbaik Tanah Air.
Beberapa pegolf Indonesia yang sudah terkonfirmasi masuk entry list adalah Danny Masrin, Naraajie Emerald Ramadhanputra, hingga Jonathan Wijono.
Pendiri Indonesian Masters sekaligus Chairman Asian Tour, Jimmy Masrin, pun menaruh harapan besar wakil tuan rumah bisa berbicara banyak dalam edisi kali ini.
Bahkan, pengusaha 59 tahun itu secara terbuka menjagokan Danny Masrin yang merupakan salah satu pegolf terbaik Indonesia sekaligus putranya sendiri mampu meraih gelar.
Jimmy mengungkap hal ini saat ditemui Skor.id dalam gala dinner 'Meet The Player Night' Indonesian Masters 2022 di JS Luwansa Hotel, Jakarta, Selasa (29/11/2022).
"Ya sudah pasti Danny dong. Tetapi terus terang selain Danny ada Naraajie Emerald dan Jonathan Wijono, jadi ya ada optimistis untuk Indonesia," kata Jimmy.
"Maunya sih Indonesia yang menang tetapi kelihatannya sih ya mungkin masih jauh ya. Mudah-mudahan Indonesia bisa maju ke depan."
Nama Danny Masrin sendiri memang sudah tak asing lagi dalam dunia olahraga golf Indonesia bahkan mancanegara.
Memulai karier sebagai golfer profesional pada 2015, berbagai prestasi telah berhasil diukir oleh atlet berusia 30 tahun itu.
Beberapa di antaranya adalah memenangkan tiga gelar nasional pada Indonesian Golf Tour (IGT), sukses mengikuti event Asian Tour di Indonesia dan beberapa kali di Asian Development Tour.
Sementara itu, total ada 144 peserta yang siap berburu gelar di Indonesian Masters 2022.
Dari jumlah tersebut, beberapa di antaranya merupakan sosok familiar karena pernah menjuarai turnamen yang masuk kalender LIV International Challenge tersebut.
Mereka adalah Lee Westwood (Inggris), Jazz Janewattananond (Thailand), Poom Saksansin (Thailand), dan Anirban Lahiri (India).
Adapun untuk edisi tahun ini, Indonesian Masters 2022 menawarkan total hadiah sebesar 1,5 juta dolar Amerika Serikat (setara Rp23,5 miliar).
Jumlah tersebut naik dua kali lipat dari yang ditawarkan pada edisi terakhir sebelum pandemi Covid-19, yakni Indonesian Masters 2019, dengan total hadiah 750 ribu dolar AS.
Baca Berita Golf Lainnya:
Para Pegolf Juara Siap Tempur di Indonesian Masters 2022
Deretan Pegolf Elite Dunia di Indonesian Masters 2022, Lee Westwood Berburu Gelar Ke-4