- KONI Pusat menggelar malam ramah tamah dengan Ditjen Minerba dan perusahaan yang bergerak di bidang itu.
- Dalam kesempatan ini, sektor Minerba menyatakan siap mendukung olahraga Indonesia.
- Sebelumnya, KONI Pusat juga mempresentasikan program-programnya.
SKOR.id - KONI Pusat menggelar malam ramah tamah dengan Direktorat Jenderal Mineral dan Batu Bara (Ditjen Minerba) beserta perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang Minerba.
Adapun, pertemuan tersebut digelar di Opus Grand Ballroom Tribrata Selatan, Rabu (5/10/2022) malam.
Dalam kesempatan ini, Ditjen Minerba bersama perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang tersebut sepakat untuk memberikan sokongan kepada perkembangan olahraga di Indonesia.
"Mari kita membuat Indonesia hebat karena prestasi olahraganya. Kolaborasi kita akan membangkitkan olahraga Indonesia," ucap Ketua Umum KONI Pusat, Marciano Norman.
Marciano Norman menegaskan, kalau kolaborasi ini bisa menambah motivasi bagi para atlet.
"Itu agar mereka bisa lebih berprestasi lagi dan kompetisi-kompetisinya semakin sering," Marciano Norman menambahkan.
Sementara itu, Dirjen Minerba, Ridwan Djamaluddin, menyampaikan apresiasinya kepada KONI Pusat sebagai alasan memberikan dukungan pada kegiatan malam ramah tamah KONI.
"Saya menghargai upaya KONI Pusat dan jajaran untuk memajukan olahraga di Indonesia. Dari segi pemerintah, tentunya pemerintah sudah berusaha mendukung," ujar Ridwan.
"Namun kita belum menggalang kekuatan masyarakat, dalam hal ini melalui badan usaha, untuk bersama mendukung olahraga Indonesia. Karena kemajuan bangsa tercermin dari olahraganya," Ridwan menjelaskan.
Sebelumnya, KONI Pusat memaparkan program pembinaan atlet yang akan diwujudkan. Kepala Bidang Mobilisasi Sumber Daya (MSD) KONI Pusat, Gembong Primadjaya, mempresentasikan program-program KONI Pusat.
"Kami ingin olahraga banyak event sehingga bisa diikuti banyak orang," kata pria yang merupakan Ketua Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung tersebut.
Baca Juga Berita KONI Pusat Lainnya:
Pesan KONI Pusat untuk NTB-NTT, Tuan Rumah PON 2028
Breaking News: KONI Pusat Tetapkan NTB-NTT sebagai Tuan Rumah PON 2028