- IWF berencana menggelar kongres yang telah dua kali tertunda pada Juni 2022.
- IWF membuka peluang bagi negara anggota yang tertarik jadi tuan rumah.
- IOC memperingatkan IWF untuk tidak lagi menunda Kongres.
SKOR.id - Setelah dua kali tertunda, Federasi Angkat Besi Internasional (IWF) akhirnya menetapkan tanggal baru untuk kongres pemilihan anggota.
IWF awalnya berencana menggelar kongres pada 26-27 Maret 2021 tetapi rencana tersebut diundur menjaddi 20-21 Desember.
Namun, masalah tata kelola dan prosedur federasi maka kongres kembali mundur dan dijadwalkan pada 25-26 Juni 2022.
Meskipun telah menentukan tanggal, dilansir dari Inside The Games, IWF belum menentukan negara tuan rumah kongres pemilihan internal federasi mereka.
Dalam rilis resminya, IWF membuka kesempatan kepada para negara anggota yang berminat menjadi tuan rumah untuk mengajukan proposal.
"IWF telah mengirim surat kepada para anggota federasi untuk mencari tuan rumah Kongres IWF 2022 yang akan digelar pada 25-26 Juni 2022," tulis rilis IWF yang dilansir dari Inside The Games.
"Anggota federasi yang bersedia menjadi tuan rumah diminta mengirimkan aplikasi sebelum 20 Maret 2022 pukul 17.00 CET di email iwf@iwfnet.net."
Kongres tersebut wajib terlaksana tahun ini karena Komite Olimpiade Internasional (IOC) telah memberikan ultimatum kepada IWF.
IOC meminta agar IWF segera menyelesaikan perkara internal mereka terkait tata kelola federasi sebelum Desember 2022 dan tidak ada lagi penundaan jadwal kongres.
Presiden IOC, Thomas Bach, mendesak IWF untuk segera menyelesaikan perkara tersebut jika masih berkeinginan untuk menjadi bagian dari Olimpiade 2028 di Los Angeles, Amerika Serikat.
Berita Angkat Besi Lainnya:
Sebagian Anggota Komisi IWF Berharap Modernisasi Format Kejuaraan Angkat Besi
Gelar Tes Angkatan, Angkat Berat Sumut Persiapkan Amunisi PON 2024