- Laga tunda Proliga 2022 antara Jakarta Elektrik PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia bakal digelar pada Jumat (25/2/2022) pagi.
- Pertandingan ini penting untuk kedua tim jika ingin mengamankan langkah menuju fase final four.
- Jakarta Elektrik PLN dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia sama-sama optimistis menghadapi laga ini.
SKOR.id - Proliga 2022 bakal memasuki pekan ketujuh yang akan bergulir di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor pada 25-28 Februari.
Pekan ketujuh Proliga 2022 dibuka dengan duel Jakarta Elektrik PLN melawan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang akan digelar Jumat (25/2/2022) mulai pukul 09.00 WIB.
Pertemuan kedua antara Elektrik PLN kontra Gresik Petrokimia di Proliga 2022 itu seharusnya berlangsung pada 11 Februari 2022.
Namun, laga terpaksa ditunda setelah sebagian besar pemain Jakarta Elektrik PLN terindikasi positif terpapar Covid-19.
Pada sisi lain, laga antara Elektrik PLN kontra Gresik Petrokimia besok pagi bermakna penting bagi kedua tim demi kelolosan menuju final four.
Saat ini, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia duduk di peringkat empat klasemen dengan catatan satu kemenangan dari lima laga dan menorehkan empat poin.
Sedangkan Jakarta Elektrik PLN berada di dasar klasemen (peringkat lima) juga dengan catatan satu kemenangan dari enam laga dan menorehkan empat poin.
Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia berada di posisi yang lebih baik karena punya rasio set yang lebih baik dibanding Jakarta Elektrik PLN.
Kepala pelatih Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Ayub Hidayat, menyebut anak didiknya siap berjuang habis-habisan untuk meraih hasil apik pada besok pagi.
Pasalnya, kemenangan membuat potensi mereka lolos ke final four makin besar sekaligus memperkecil kans Jakarta Elektrik PLN yang jadi kompetitor langsung mereka.
"Kami sudah bertekad memenangkan laga melawan PLN karena kami ingin bisa lanjut di final four. Karena penentuan kami bertekad menang," ujarnya.
Sementara itu, Jakarta Elektrik PLN juga bertekad meraih kemenangan pada laga besok meski tak akan diperkuat Tiara Ariance Ratna Sanger yang terpapar Covid-19.
Kemenangan bakal menjaga asa Jakarta Elektrik PLN lolos ke final four meski mereka menyisakan lebih sedikit pertandingan dibanding pesaingnya.
"Tidak ada jalan lain, tim saya harus memenangkan pertandingan melawan Petrokimia agar langkah ke final four aman," ujar Kepala Pelatih Jakarta Elektrik PLN, Risco Herlambang.
Sementara itu, Proliga terpaksa menunda dua laga yang melibatkan Kudus Sukun Badak pada pekan ketujuh Proliga 2022.
Laga yang dimaksud adalah Kudus Sukun Badak kontra Jakarta BNI 46 pada Sabtu (26/2/2022) dan melawan Jakarta Pertamina Pertamax pada Senin (28/2/2022).
Penundaan terpaksa dilakukan karena ada 14 pemain Kudus Sukun Badak yang terindikasi positif terpapar Covid-19.
"Karena banyak yang terpapar dari KSB, maka pertandingan ditunda," kata Wakil Direktur Proliga, Reginald Nelwan.
Baca Berita Proliga 2022 Lainnya:
Hasil Proliga 2022: Drama di Ujung Laga, Jakarta Pertamina Pertamax Tundukkan Palembang BSB
Hasil Proliga 2022: Surabaya Bhayangkara Samator Petik Kemenangan Perdana di Putaran II