- Proliga 2022 resmi menggelar konferensi pers, Kamis (6/1/2022).
- Gresik Petrokimia belum mengumpulkan skuad penuh.
- Kudus Sukun Badak baru menyetor 14 nama untuk Putaran I Proliga 2022.
SKOR.id - Setiap tim yang bertanding di Proliga 2022, putra dan putri, sangat siap menghadapi laga pembuka mulai Jumat (7/1/2022) di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor.
Sehari sebelum laga pembuka atau Kamis (6/1/2022), Proliga yang tahun ini disponsori PLN Mobile menggelar konferensi pers yang digelar online dan offline.
Konferensi pers dimulai dari tim putri yang terdiri dari perwakilan Jakarta Pertamina Fastron, Jakarta Elektrik PLN, Jakarta Popsivo Polwan, Bandung BJB Tandamata, dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Disusul dengan konferensi pers perwakilan tim putra: Jakarta Pertamina Pertamax, Jakarta BNI 46, Surabaya Bhayangkara Samator, Kudus Sukun Badak, Palembang Bank SumselBabel, dan Bogor LavAni.
Meskipun panitia telah memberikan batas maksimal 18 pemain per tim, ada beberapa tim yang belum mengirim skuad penuh.
"Saat ini kami baru memasukkan 16 pemain, satu pemain asing yang bisa berlaga. Satunya lagi ikut di babak (putaran) berikutnya," kata Ayub dari Gresik Petrokimia.
"Karena babak pertama ini penilaian untuk peringkat babak kedua maupun Final Four, kami akan memberi permainan terbaik dengan harapan anak-anak bisa maksimal."
Begitu juga dengan tim Kudus Sukun Badak juga baru mengumpulkan 14 nama untuk Proliga 2022 dan berniat menambah kuota di tengah musim.
Sugiyono selaku perwakilan tim mengatakan jumlah skuad yang minimalis jika dibanding tim lain, tak akan menyurutkan perlawanan di lapangan.
"Kudus Sukun Badak akan berjuang semaksimal mungkin. Tim sementara ini 14 personil. Kami sudah persiapan sekitar 2 bulan dan siap mengarungi Proliga," katanya.
Sugiyono menjelaskan tentang pemain asing yang belum genap, Kudus Sukun Badak akan menambahnya sekitar pekan kedua liga.
"14 pemain ini akan kami maksimalkan. Bukan berarti kami tidak tambah (personel) tapi pasti akan bertambah untuk pertandingan selanjutnya," Sugiyono menjelaskan.
"Untuk minggu ini barangkali tidak (bertambah), mungkin di minggu kedua akan kami tambah pemain asing karena ini sedang dalam proses."
Dua laga yang tersaji pada hari pertama Proliga 2022, Jumat (6/1/2022), Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Popsivo Polwan (putri) dan Palembang Bank SumselBabel vs Surabaya Bhayangkara Samator (putra).
Hasil Chelsea vs Tottenham Hotspur di Carabao Cup: Bungkam Spurs, The Blues Selangkah Menuju Final
Klik link untuk baca https://t.co/VIJ9uhhJtL— SKOR.id (@skorindonesia) January 5, 2022
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Jadwal Proliga 2022: 6 Tim Putra dan 5 Tim Putri Siap Beraksi di Sentul
Resmikan Skuad Proliga 2022, Jakarta Elektrik PLN Ingin Step-by-Step Menatap Juara