- Sebanyak total 90 rekor PON maupun nasional pecah selama gelaran Papua 2021 yang resmi ditutup pada Jumat (15/10/2021).
- Rekor yang pecah terbanyak datang dari disiplin renang dengan 28 rekor.
- Beberapa atlet juga memecahkan rekor PON sekaligus nasional.
SKOR.id - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 yang resmi ditutup pada 15 Oktober menelurkan berbagai prestasi.
Tercatat sebanyak 90 rekor terpecahkan selama PON Papua berlangsung pada 2 s.d. 15 Oktober 2021.
Dilansir dari laman resmi PON XX Papua 2021, 90 rekor yang terpecahkan tersebut berasal dari empat cabang olahraga dan dua disiplin olahraga.
Keenam tersebut adalah cabang olahraga Akuatik, Atletik, Selam, Menembak, disiplin Angkat Besi dan Angkat Berat.
Cabang olahraga akuatik menjadi yang terbanyak menelurkan rekor baru sepanjang gelaran PON Papua, yakni 28 rekor.
Perenang DKI Jakarta, Gagarin Nathaniel, bahkan mencatatkan namanya dalam dua rekor terbaru PON, yakni nomor 200 meter gaya dada putra dan 100 meter gaya dada putra.
Perenang putri Jawa Timur, Adinda Larasati Dewi, juga memecahkan dua rekor PON sekaligus.
Adinda mencetak rekor untuk nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri dan nomor 800 meter gaya bebas putri.
Disiplin angkat berat menelurkan 20 rekor anyar sedangkan angkat besi dengan 17 rekor terbaru.
Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo yang membela kontingen Sulawesi Selatan, Rahmat Erwin Abdullah, tercatat menjadi pembuat rekor anyar di kelas 81kg.
Rahmat membukukan total angkatan 340kg dengan snatch 150kg dan Clean & Jerk sebanyak 190kg.
Sebanyak 15 rekor juga terpecahkan di cabang olahraga atletik dengan beberapa di antaranya sekaligus menumbangkan rekor nasional.
Atlet lempar lembing Jawa Tengah, Atina Nur Kamil, sukses mengawinkan rekor PON dan nasional ketika membukukan lemparan sejauh 51,26 meter di PON Papua.
Sedangkan, atlet Sumatra Selatan, Sri Mayasari, memecahkan rekor PON dan nasional untuk nomor lari 400 meter putri dengan 53,32 detik.
Sri sukses memecahkan catatan waktu 54,20 detik di nomor 400 meter putri milik pelari Emma Tahapary saat Kejuaraan Asean 1984 di Filipina.
Kemudian lima rekor di cabang olahraga selam serta lima dari cabang olahraga menembak juga terpecahkan di PON Papua 2021.
Hasil Perempat Final Thomas Cup 2020: Tumbangkan Malaysia, Indonesia Melaju ke Semifinal https://t.co/lKdNjrkDXe— SKOR.id (@skorindonesia) October 15, 2021
Berita PON Lainnya: