- AS berencana melakukan boikot diplomatik terhadap Olimpiade Musim Dingin 2022 di Beijing.
- Sikap ini berkaitan dengan pelanggaran HAM yang dilakukan Pemerintah Cina terhadap Muslim Uighur di Xinjiang.
- Rusia mendukung Cina dan menganggap rencana AS omong kosong.
SKOR.id - Amerika Serikat (AS) berpotensi memboikot gelaran Olimpiade Musim Dingin 2022 di Beijing secara diplomatik.
Hal ini terkait pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) yang dilakukan Pemerintah Cina kepada Muslim Uighur di Xinjiang.
Sebagai informasi, Juni lalu, Senat Amerika Serikat (AS) berhasil meloloskan Rancangan Undang-Undang (RUU).
RUU tersebut berisi serangkaian tindakan untuk mengatasi kebijakan luar negeri dan pengaruh ekonomi Cina di AS.
RUU ini harus disetujui Kongres AS sebelum disahkan jadi Undang-Undang. Dan, rencana memboikot Olimpiade Musim Dingin jadi salah satu implementasinya.
Rencana AS untuk memboikot Olimpiade Musim Dingin 2022 di Beijing mendapat kecaman dari Rusia yang memang dikenal sebagai sekutu Cina.
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, menganggap boikot diplomatik AS terhadap Olimpiade Musim Dingin 2022, omong kosong.
Sebagai bentuk perlawanan Rusia terhadap boikot AS, Presiden Vladimir Putin akan menghadiri upacara pembukaaan Olimpiade Musim Dingin 2022.
Vladimir Putin sudah mendapat undangan dari Presiden Cina Xi Jinping. "Ini bukan pertama kalinya mereka (AS) membahas boikot dalam kaitannya dengan Cina."
"Maupun yang berkaitan terhadap peristiwa besar lain. Menurut saya, kita tidak perlu memusingkan apa yang didiskusikan senat maupun kongres mereka (AS)."
"Ini bukan omong kosong pertama maupun terakhir yang terjadi di AS," ucap Maria Zakharova seperti dilansir Inside The Games.
AS, bersama Uni Eropa, Kanada, dan Inggris, sudah menjatuhkan sanksi terhadap Cina, awal 2021, terkait dengan kejahatan kemanusiaan di Xinjiang, Cina.
Politisi dan kelompok HAM bahkan sudah mendesak Komite Olimpiade Internasional (IOC) untuk memindahkan Olimpiade Musim Dingin 2022 dari Beijing.
Hasil MPL ID Season 8 Pekan Keenam Hari Kedua: RRQ dan EVOS Kompak Menang 2-0 https://t.co/l7muZpTCJx— SKOR.id (@skorindonesia) September 18, 2021
Berita Olahraga Lainnya:
Hasil MotoGP San Marino 2021: Tampil Sempurna, Franceco Bagnaia Berpesta di Misano
Novak Djokovic Anti-Minuman Beralkohol, Lebih Disiplin Ketimbang Dua Rival