- Conor McGregor meminta UFC untuk membuat (sabuk) "The McGregor Belt'.
- Sabuk yang diminta Conor McGregor itu disiapkan untuk pertarungan penutup triloginya melawan Dustin Poirier pada 10 Juli 2021 mendatang.
- The Notorious sebelumnya sudah meminta kepada UFC untuk membuatkan sabuk yang menandakan ia sebagai petarung terkaya.
SKOR.id - Conor McGregor kembali berulah dengan ciri khas kesombongannya. Ia memerintahkan UFC untuk membuat sabuk khusus "The McGregor Belt'.
Sabuk itu diinginkan Conor McGregor untuk persembahan pertarungan penutup duel triloginya melawan Dustin Poirier pada 10 Juli 2021.
Menariknya, McGregor sebelumnya sudah meminta kepada UFC untuk membuatkan sabuk yang bertuliskan namanya sebagai penghormatan untuk pengaruhnya.
"Saya merasa sudah waktunya untuk mengeluarkan 'bayi' untuk pertarungan berikutnya. Saya meminta UFC untuk membuat sabuk McGregor. Saya sarankan emas dan batu rubi."
Pada tahun 2019, McGregor juga mengeklaim menjadi inspirasi di balik sabuk 'BMF' yang telah diresmikan UFC untuk pertarungan kelas welter antara Jorge Masvidal dan Nate Diaz.
Kemudian akhir pekan lalu, The Notorious kembali menjadi buah bibir di media sosial.
Petarung asal Irlandia itu meminta satu sabuk lagi untuk pertarungan ketiganya dengan Poirier, 10 Juli mendatang.
"Mari kita lakukan untuk dua sabuk. Juara selalu melakukan dua hal. Saat ini 'The McGregor Belt' sedang dalam pembuatan."
"Dan sekarang kami akan memiliki sabuk 'RMF' terbaru. 'The Richest Motherf*cker Belt'. Dengan ini kami bisa menggunakan batu rubi dan zamrud dengan baik," katanya.
Tidak dapat diungkiri memang kekayaan McGregor sebagai petarung UFC. Dilaporkan awal tahun lalu, ia memiliki kekayaan USD 120 juta (setara Rp1,7 triliun).
Conor McGregor disebut-sebut mengantongi dua kali lipat dari jumlah tersebut seusai menjual saham perusahaan minuman alkoholnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita UFC Lainnya:
Beri Pemasukan Besar untuk UFC, Jorge Masvidal Minta Bayaran Tinggi
Resmi, Duel Trilogi Dustin Poirier vs Conor McGregor Digelar 10 Juli 2021