- Vasyl Lomachenko dan Teofimo Lopez Jr berada di berat ideal jelang duel di The Bubble, MGM Grand, Las Vegas.
- Pertandingan ini menyita perhatian karena mempertemukan dua petinju terbaik dunia di divisi ringan.
- Vasyl Lomachenko pemegang titel WBA Super, WBC, dan WBO, Teofimo Lopez merupakan penyandang gelar IBF.
SKOR.id - Vasyl Lomachenko tampak pede atau percaya diri dalam sesi timbang berat badan jelang duel melawan Teofimo Lopez Jr, Jumat (16/10/2020) waktu setempat.
Dalam sesi di MGM Grand Conference Center, Las Vegas itu, petinju asal Ukraina tersebut tersenyum dan menggelengkan kepala saat bertatap muka langsung dengan Teofimo Lopez.
Di sisi lain, Teofimo Lopez tetap menatap tajam Vasyl Lomachenko dan tidak terprovokasi oleh gesture sang lawan.
Keduanya saling berhadapan tanpa menggunakan masker. Adapun hasil dari timbang berat badan, kedua petinju berada di batas ideal kelas ringan, yakni 61,2 kg.
Lomachenko dan Lopez akan bertarung di The Bubble, MGM Grand, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat (AS), Sabtu (17/10/2020) malam atau Minggu pagi WIB.
Pertandingan ini menyita perhatian karena mempertemukan dua petinju terbaik dunia di divisi ringan (lightweight).
Lebih dari itu, tiga gelar mayor; WBA Super, IBF, dan WBO, bakal dipertaruhkan dalam duel antara Vasyl Lomachenko dengan Teofimo Lopez kali ini.
When Loma went under that rope tho ... ????
Legendary weigh-in moment fitting of a legendary match-up.#LomaLopez | TOMORROW | ESPN pic.twitter.com/1WSaHcyCEd— Top Rank Boxing (@trboxing) October 16, 2020
Vasyl Lomachenko adalah pemegang titel versi WBA Super, WBC, dan WBO. Sementara Teofimo Lopez merupakan penyandang titel IBF.
Lomachenko lebih diunggulkan dalam laga unifikasi ini. Petinju 32 tahun itu memiliki rekor tak terkalahkan dalam 15 pertandingan.
Pada duel terakhirnya, Vasyl Lomachenko sukses mempertahankan gelar WBA Super dan WBO usai mengalahkan Luke Campbell.
Dalam duel yang berlangsung di O2 Arena, London, Inggris pada 31 Agustus 2019 tersebut, Lomachenko juga merebut titel WBC.
Sementara Teofimo Lopez meraih gelar IBF usai memenangi laga melawan Richard Commey di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat (AS), 14 Desember 2019.
Sejak melakoni debut profesional pada 5 November 2016, Teofimo Lopez tak terkalahkan dalam 15 duel, 12 di antaranya dengan kemenangan knockout (KO).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Tinju Lainnya:
Serafim Todorov, Petinju Terakhir yang Kalahkan Floyd Mayweather Jr. Hidup Prihatin
Eddie Hearn Ingin Gelar Duel Tinju antara Wayne Rooney Vs Rio Ferdinand