- Gelaran MPL ID Season 8 telah memasuki pekan keempat hari kedua pada Sabtu (4/9/2021).
- RRQ Hoshi akan berhadapan dengan Aura Fire untuk menunjukkan siapa pemilik assasin terbaik di MPL ID Season 8 ini.
- Hasilnya RRQ Hoshi berhasil menyapu bersih kemenangan dengan skor 2-0.
SKOR.id - Gelaran MPL ID Season 8 telah memasuki pekan keempat hari kedua pada Sabtu (4/9/2021).
Pada pertandingan kedua disajikan pertandingan antara dua tim yang sedang on fire.
RRQ Hoshi akan berhadapan dengan Aura Fire sebagai ajang pembuktian untuk menunjukkan siapa pemilik assasin terbaik di MPL ID Season 8 ini.
Hal ini tak lepas dari dua pemain yaitu Alberttt dari RRQ Hoshi dan Variety dari Aura Fire yang dijuluki sebagai assasin terbaik.
Hasilnya RRQ Hoshi berhasil menyapu bersih kemenangan dengan skor 2-0.
Pada match pertama RRQ Hoshi berhasil mendapatkan kemenangan atas Aura Fire.
Secara mengejutkan, Aura Fire tidak melakukan respect ban terhadap Ling miik Alberttt.
Hasilnya seperti yang diketahui, para pemain Aura Fire terlalu fokus terhadap pergerakan Alberttt.
Namun, mereka melupakan empat pemain lainnya dari RRQ Hoshi yang ternyata mampu memberikan damage yang besar.
Apalagi Clay dengan hero Lunox mampu mendapatkan savage pada match pertama ini.
View this post on Instagram
Match kedua, Aura Fire kembali melakukan keputusan berani dengan melepaskan Ling untuk Alberttt
Hasilnya tentu harus dibayar mahal oleh Aura Fire ketika RRQ Hoshi kembali bisa menang pada match kedua ini.
Xinnn dengan hero Esmeralda mampu menampilkan permainan terbaikknya ketika mampu kembali memberikan banyak waktu bagi RRQ Hoshi untuk terus menekan.
Pada menit ke-21 akhirnya RRQ Hoshi berhasil mendapatkan Lord dan mengakhiri pertandingan dengan berhasil menghancurkan base Aura Fire.
Klasemen PMPL Indonesia Season 4 Hari Pertama Super Weekend Pekan Kedua: Nero di Pucuk https://t.co/JvQ4kvO0h0— SKOR.id (@skorindonesia) September 4, 2021
Berita MPL ID Season 8 lainnya:
Posisi Terancam, BTR Renbo Tetap Optimis Masuk Playoff MPL ID Season 8
Hasil MPL ID Season 8: Menang atas Geek Fam, Bigetron Alpha Jauhi Zona Merah