- Seorang gamer juga harus memikirkan investasi jangka panjang untuk bisa menjamin masa depannya jika karir di dunia game tidak lagi bisa mendatangkan pendapatan lagi.
- Karena seorang gamer biasanya rata-rata mempunyai durasi 10-15 tahun saja.
- Salah satu bentuk investasi jangka panjang yang efektif untuk seorang gamer adalah dengan cara membelikan saham.
SKOR.id - Profesi sebagai seorang gamer profesional dalam lima tahun kebelakang ini sudah mulai dilirik oleh berbagai kalangan.
Karena industri game dalam era pandemi ini terus meningkat dan berkembang.
Bahkan industri game menjadi satu-satunya industri yang sama sekali tidak terpengaruh oleh adanya pandemi Covid-19.
Oleh karena itu, profesi sebagai seorang gamer dinilai adalah pekerjaan yang cocok untuk bisa tetap menadapatkan penghasilan di era pandemi.
Namun tetap saja rentang usia seorang gamer tidaklah sepanjang karir lainnya, dimana seorang gamer biasanya rata-rata mempunyai durasi 10-15 tahun saja.
Maka seorang gamer juga harus memikirkan investasi jangka panjang untuk bisa menjamin masa depannya jika karir di dunia game tidak lagi bisa mendatangkan pendapatan lagi.
Salah satu bentuk investasi jangka panjang yang efektif untuk seorang gamer adalah dengan cara membelikan saham.
Seperti yang diketahui beberapa saham industri game seperti Nintendo, Sony, hingga Electronic Arts mempunyai valuasi yang bagus.
Selain bermain saham, seorang gamer juga bisa membesarkan media sosial atau kanal live streaming mereka untuk bisa masih mendapatkan tambahan penghasilan.
Bahkan beberapa gamer profesional bisa menjadi brand ambassador suatu produk tertentu karena media sosialnya.
Kemudian mengoleksi konten langka atau memorabilia game tertentu bakal menjadi investasi yang sangat bagus di masa mendatang.
Misalnya, gamer yang mengoleksi lengkap kaset game Grand Theft Auto lengkap dari seri awal hingga terakhir nantinya akan bernilai sangat besar jika dijual di masa mendatang.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Jelang Hari Kemerdekaan Indonesia, Pemain Free Fire Bisa Lakukan Berbagai Hal Ini #FreeFire https://t.co/00YRmlxS29— SKOR.id (@skorindonesia) August 15, 2021
Berita Fitur Esport lainnya:
5 Budaya Bermain Game di Indonesia, dari Bikin Konten hingga Cari Jodoh