- Riot Games bantu meriahkan hari kemerdekaan Indonesia di tengah pandemi COVID-19.
- Mereka hadirkan banyak influencer dan perlombaan yang biasanya dimainkan saat 17 Agustus.
- Dengan event yang diselenggarakan pihak Riot Games berharap dapat menghibur masyarakat Indonesia.
SKOR.id – Untuk menambah keseruan di hari kemerdekaan Indonesia ditengah pandemi COVID-19, banyak perusahaan pengambang game berikan event untuk sambut kemerdekaan Indonesia pada bulan Agustus ini.
Seperti Riot Games SEA bersama komunitas VALORANT dan Wild Rift yang akan ikut serta memeriahkan dengan program “Pesta Perayaan Kemerdekaan di Rumah Aja”.
Program ini mengusung konsep virtual dan akan dimeriahkan oleh berbagai influencer yang akan melakukan perlombaan yang biasanya dilakukan saat 17 Agustus.
“Di tahun-tahun sebelumnya penyelenggaraan perayaan kemerdekaan Indonesia selalu dilakukan dengan meriah dan penuh dengan semangat kemerdakaan, melalui program ini kami tentunya berharap dapat menyalakan kembali semangat kemerdekaan tersebut,” ucap Brigitta Darmadji selaku Riot Games SEA Community Specialist untuk Indonesia.
“Serta membawa para pecinta game kami untuk dapat merasakan kembali euphoria kemerdekaan Indonesia secara digital, kami sangat senang dapat menyuguhkan program PPKM #dirumahaja bagi para fans kami di Indonesia.”
“Kami sangat antusias untuk membawa lebih banyak kegiatan di Indonesia yang dapat berkontribusi bagi masyarakat banyak, selain menghadirkan hiburan dan keseruan di Hari Kemerdekaan kami juga ingin ikut berpartisipasi dalam memberikan dampak positif serta membantu masyarakat yang lebih luas melalui program-program kami,” ujarnya.
Program di rumah aja VALORANT akan dipandu oleh Antonius “Son” Wilson dan Lukas Yanto “Kocul” dengan beberapa influencer.
Diantaranya adalah Nabbsky, Tierison “Jot”, XXGOY, Inayma dan Albert “Frostmisty”, mereka akan mengikuti berbagai lomba seperti No Drink Challenge dimana mereka akan menghabiskan potongan ayam goreng dengan kepedasan yang luar biasa dan tak boleh minum.
Sedangankan progam di rumah aja Wild Rift akan dipandu oleh Abigail dan King Kodok, influencer yang akan hadir dalam acara ini adalah Kameaam, Dky Tuturu, XYERAPROJECT dan Lexandrom.
Mereka memiliki tiga tantangan yakni Hanging by Thread yang mengharuskan memasukkan jarum ke dalam sedotan, Oreo on the Move, memindahkan Oreo dari kepala ke mulut tanpa menggunakan tangan dan Who is the Championship? yang merupakan game tebak-tebakan melalui petunjuk yang sudah disediakan.
“Kami berharap melalui Hari Kemerdekaan di rumah aja para fans dan penonton bisa turur merasakan keseruan dan semangat merayakan kemerdekaan dari para influencer serta membawakembali kenangan-kenangan indah saat bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan 17 Agustus di tahu-tahun yang lalu,” tambah Brigitta.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Yuk tontan keseruan Skor Intercity PUBG Mobile Championship edisi Medan di link youtube berikut ini #PUBGMobile #SkorInterCity https://t.co/1CXWuXZ8hQ
— SKOR.id (@skorindonesia) August 12, 2021
Berita Esport lainnya:
Pendaftaran SKOR Intercity PUBG Mobile Championship 2021-2022 Medan dan Palembang Resmi Diperpanjang
SKOR Intercity PUBG Mobile Championship 2021-2022 Akan Bergulir