- Rumor hadirnya kembali EVOS Esports ke skena kompetitif Mobile Legends di Filipina akhirnya menjadi kenyataan.
- Melalui akun Instagram EVOS Esports, akhirnya secara resmi mengumumkan kehadirannya di MPL Filipina pada Sabtu (19/6/2021).
- EVOS Esports menggandeng Nexplay Esports untuk bisa bertanding di MPL Filipina Season 8 mendatang.
SKOR.id - Rumor hadirnya kembali EVOS Esports ke skena kompetitif Mobile Legends di Filipina akhirnya menjadi kenyataan.
Melalui akun Instagram EVOS Esports, akhirnya secara resmi mengumumkan kehadirannya di MPL Filipina pada Sabtu (19/6/2021).
EVOS Esports menggandeng Nexplay Esports untuk bisa bertanding di MPL Filipina Season 8 mendatang.
EVOS Esports akan menggunakan naman NXP EVOS di kompetisi MPL Filipina Season 8.
Nexplay Esports sendiri pada MPL Filipina Season 7 lalu hanya berhasil menempati peringkat 4 pada babak grup.
Kemudian harus tersingkir pada putaran pertama babak playoff lower bracket setelah kalah 1-3 atas Work-Auster Force.
Saat MPL Filipina Season 7 lalu, roster Nexplay Esports diisi oleh Renejay, H2WO, Yawi, Jeymz, Exort, dan Lancecy.
Sementara untuk posisi pelatih diisi oleh Setsuna "AkosiDogie" Ignacio.
View this post on Instagram
Belum diketahui apakan NXP EVOS akan merombak seluruh susunan roster sebelumnya atau mempertahankan seluru roster.
Tetapi yang pasti NXP EVOS akan melakukan perombakan untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus di MPL Filipina Season 8 nanti.
Sebelumnya EVOS Esports juga telah memiliki tim di Asia Tenggara yaitu Suhaz EVOS di Malaysia dan EVOS SG di Singapura.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil IFeL Liga 2 2021 Hari Pertama Pekan Ketiga: PSIM Pepet Persis https://t.co/CGLjGpBgQX— SKOR.id (@skorindonesia) June 19, 2021
Berita Mobile Legends lainnya: