- Setelah absen di MPL ID Season 7, Xinn akan kembali di season selanjutnya.
- Kembalinya Xinn diungkapkan saat ia sedang live di instagram.
- Ia mengatakan jika dirinya sudah mengikuti trial yang diadakan oleh Andiran Pauline, CEO RRQ.
SKOR.id - Menghilangnya Xinn dalam turnamen MPL Indonesia Season 7 sedikit banyak mempengaruhi performa RRQ Hoshi.
Pemain dengan nama asli Yesaya Omega Armando Wowling ini dikenal sebagai jungler ganas dan mematikan.
Ia sudah berjuang bersama dalam RRQ dari MPL Indonesia Season 4 dan selalu memberikan performa maksimalnya.
Meski hasil MPL Indonesia Season 4 tidak maksimal namun ia mampu memberikan gelar juara season 5 dan 6.
Kini kabarnya ia akan kembali untuk berjuang di MPL Indonesia Season 8 dan sudah mengikuti trial yang diadakan oleh CEO RRQ, Andrian Pauline.
"Amin (bisa keterima trial), kemungkinan saya keterima trial RRQ ini sih 90 persen, 10 persen tidak tapi saya dan Alberttt harus saingan lagi lho," jelas Xinn dalam live Instagramnya.
"Kalau tidak lolos trial (untuk skuad utama), RRQ tak mungkin jual karena kami di RRQ sudah berjasa, berjasa dalam arti apa, kami dari season 4,5, dan 6 telah berjuang," ucapnya.
"Tak mungkin diturunin ke MDL juga kalau saya tidak lolos ya seperti biasa akan kembali jadi talent RRQ seperti endorse dan live streaming," katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Cedera yang Bisa Menghampiri Pemain Esport Profesional https://t.co/pTgJnRqHaZ
— SKOR.id (@skorindonesia) June 5, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Tips Mudah dan Cepat Menaikkan Rank di Mobile Legends
Moonton Gelar Survei Update Mobile Legends, Monster Hutan Jadi Lebih Garang