- Pada laga penutup pekan ketiga terdapat kejutan besar saat Genflix Aerowolf yang berhasil kalahkan RRQ Hoshi dengan skor 2-1.
- Salah satu pemain Genflix Aerowolf sampaikan bahwa dirinya merasa puas bisa mengalahkan mantan pelatihnya yaitu RRQ Acil.
- Menjadi momen kebangkitan dari Genflix Aerowolf karena pada pekan sebelumnya mereka terus alami kekalahan.
SKOR.id - Kejutan kali ini datang dari tim Genflix Aerowolf di babak reguler MPL ID Season 7 pekan ketiga.
Tidak tanggung-tanggung, tim yang identik dengan logo serigala tersebut mampu membuat RRQ Hoshi tersungkur di laga terakhir mereka.
Mereka bertemu di hari penutup pekan ketiga dengan hasil Genflix Aerowolf menang 2-1 atas RRQ Hoshi.
Tentu hal ini menjadi momen kebangkitan dari Genflix Aerowolf karena pada pekan sebelumnya mereka terus alami kekalahan.
Melalui sesi wawancara usai pertandingan tersebut, salah satu pemain dari Genflix Aerowolf berikan komentar terkait kemenangannya.
"Puas banget sih bisa menang dari RRQ, bukan karena apa-apa. Ya karena di RRQ ada Acil jadi seneng aja bisa mengalahkan Acil," tutur Clay salah satu pemain Genflix Aerowolf.
Seperti yang diketahui, RRQ Acil adalah mantan pelatih dari tim Genflix Aerowolf.
Selama kurang lebih dua season sebelumnya Acil berada di tim Aerowolf, dan masih belum berhasil membawa Aerowolf memperoleh gelar juara.
Namun kini di MPL ID Season 7 Acil justru bergabung dengan tim RRQ Hoshi menggantikan Jamesss.
Performa RRQ Hoshi yang semakin memburuk ini tentu menjadi pertanyaan bagi para pendukungnya.
Apakah Acil mampu membawa RRQ kembali menjadi jawara di laga MPL ID, atau justru sebaliknya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Komentar Positif Onic Esports Soal Performa Geek Fam ID di Laga MPL ID Season 7 https://t.co/STSfABd1QJ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 14, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
Hasil MPL ID Hari Ketiga Pekan Ketiga: Genflix Aerowolf Terkam Sang Raja RRQ Hoshi
Komentar Positif Onic Esports Soal Performa Geek Fam ID di Laga MPL ID Season 7