- Bigetron Red Aliens sedang mempersiapkan diri untuk bertarung di babak final PMGC 2020.
- Final PMGC 2020 dijadwalkan selama empat hari di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 21-24 Januari 2021.
- Jelang babak puncak, Bigetron RA sebut satu tim yang paling waspadai.
SKOR.id - Satu tim diprediksi menjadi lawan terkuat Bigetron Red Aliens pada final PMGC 2020.
Bigetron Red Aliens akan menghadapi gelaran final PMGC 2020.
Babak puncak PMGC 2020 tersebut akan berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 21-24 Januari 2021.
Untuk menghadapi babak final PMGC 2020, berbagai persiapan sudah dilakukan oleh Bigetron Red Aliens.
Salah satunya adalah persiapan strategi yang akan mereka gunakan selama putaran final PMGC 2020.
Strategi tersebut digunakan sebagai siasat untuk menjadi yang terbaik atas 15 kontestan lainnya.
Akan tetapi jelas tak akan mudah menghadapi 15 tim kontestan lain di babak final nanti.
Sebab pastinya ke-15 kontestan tersebut juga punya strategi serta kekuatan untuk menjadi yang terbaik.
Dari 15 kontestan tersebut ternyata ada satu tim yang mendapat perhatian lebih dari Bigetron Red Aliens.
Hal itu diungkapkan oleh pilar BTR RA yang baru dipastikan ikut ke laga final PMGC 2020, Leander "Liquid" Deusfiel.
Tim tersebut adalah Four Angry Men atau dikenal dengan 4AM. Mereka berasal dari Cina.
"4AM sih yang memang terbukti dari penampilan mereka waktu fase liga," ujar Liquid.
"Mereka bisa membuktikan diri jadi pesaing terberat BTR dari fase liga dan kemungkinan juga di babak final nanti," ucapnya.
Hal itu diamini oleh pelatih Bigetron Red Aliens, Steven "S1nyo" Valerian Danilo.
Meski begitu, S1nyo mengaku sudah mempersiapkan berbagai taktik untuk menghadapi tak hanya 4AM tapi juga tim-tim lainnya.
Selain itu, mereka akan coba memperbaiki beberapa aspek yang dirasa kurang dari timnya melihat performa mereka di fase liga.
"Salah satu hal yang sedang diusahakan diperbaiki adalah rotasi pergerakan pemain," kata S1nyo.
"Kami harus bisa memanfaatkan segala situasi untuk mendapatkan tempat yang menguntungkan dan itulah salah satu kekuatan 4AM," tuturnya menjelaskan.
S1nyo mengungkapkan semua tim di laga final nanti punya kekuatannya masing-masing hingga tak bisa dianggap remeh.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Alasan Bigetron RA Gantikan Alice dengan Liquid di Final PMGC 2020 https://t.co/twFEf77ovG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 5, 2021
Berita Bigetron Red Aliens lainnya:
Pelatih Bigetron RA: Hadirnya Liquid Beri Angin Segar untuk Tim
Liquid Gantikan Alice di Skuad Bigetron Red Aliens di Final PMGC 2020