- Pertandingan Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan berlangsung 3, 4, dan 5 April 2020.
- 16 tim PUBG Mobile akan berjuang di babak Grand Final untuk menentukan siapa tim terbaik di Indonesia.
- Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan berlangsung mulai pukul 13.00 WIB.
SKOR.id - PUBG Mobile Pro League Indonesia 2020 memasuki hari pertama fase Grand Final pada Jumat (3/4/2020).
Link live streaming untuk menyaksikan Grand Final PMPL Indonesia 2020 ada di bagian bawah artikel.
16 tim PUBG Mobile akan berjuang di babak Grand Final untuk menentukan siapa tim terbaik di Indonesia.
Baca Juga: Duel Terminator Akan Hadir di Grand Final PMPL Indonesia 2020
Pertandingan Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan berlangsung 3, 4, dan 5 April 2020.
Jika biasanya pertandingan akan mengusung sistem offline, maka kali ini sedikit berbeda karena mengusung sistem online.
Perubahan itu tidak lain karena dampak dari pandemi virus corona yang merebak di Indonesia.
Nantinya sang juara akan menjadi wakil dari Indonesia ke babak dunia alias PMPL World League Spring 2020.
Tiga tim teratas juga nantinya akan menjadi wakil Indonesia di ajang PMPL Southeast Asia League 2020.
Baca Juga: Daftar Player 16 Tim di Grand Final PMPL Indonesia 2020
Hari pertama Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan dimulai dengan Solo Showmatch sebelum masuk ke pertandingan utama.
Solo Showmatch akan menjadi pertandingan pembuka dan dimainkan di map Sanhok.
Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan mempertandingkan lima round pada hari yang pertama dengan hanya menggunakan tiga maps yang ada di PUBG Mobile
Laga pembuka Grand Final PMPL Indonesia 2020 adalah Erangel, disusul Miramar, Sanhok, Erangel, dan Miramar.
Grand Final PMPL Indonesia 2020 akan dimulai pukul 13.00 WIB dan disiarkan melalui streaming di Facebook PUBG Mobile Indonesia.
LINK STREAMING GRAND FINAL PMPL INDONESIA 2020