- Kentut adalah sesuatu yang wajar dilakukan setiap harinya.
- Dalam kondisi normal, manusia biasanya akan kentut sebanyak kurang lebih 10 kali.
- Namun beberapa orang ada juga yang kesusahan untuk kentut, di bawah ini adalah penyebab dan cara atasi susah kentut.
SKOR.id - Buang gas atau kentut adalah hal yang wajar untuk dilakukan setiap manusia.
Kentut disebabkan oleh saluran cerna yang harus mengeluarkan udara yang tertelan saat makan atau minum.
Seseorang bisa buang gas atau kentut sampai kurang lebih 10 kali dalam sehari dan ini adalah sesuatu yang normal.
Fungsi kentut sendiri adalah membantu membuang gas yang dihasilkan bakter di usus besar saat mencerna makanan atau minuman tertentu.
Oleh sebab itu kentut sebenarnya adalah sesuatu yang penting untuk dilakukan sehari-hari.
Jika tidak bisa kentut, maka bisa dikatakan ada sesuatu yang salah di dalam tubuh tersebut.
Ada empat kemungkinan penyebab seseorang susah untuk kentut, pertama adalah perut kembung.
Terlalu banyak makan, makan terlalu cepat atau mengonsumsi makanan berlemak bisa menjadi faktor perut kembung.
Penyebab kedua adalah konstipasi atau lebih dikenal dengan nama sembelit.
Seseorang yang menderita sembelit biasanya akan buang air besar selama tiga kali seminggu atau tidak sama sekali.
Hal ini lah yang akan membuat susah kentut, untuk menanggulangi masalah ini disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan serat dan makanan sehat.
Ada juga penyebab lainnya yakni Obstruksi Usus timbul karena adanya sumbatan di pencernaan usus.
Tak hanya bisa membuat susah kentut, onstruksi usus juga menyebabkan kram atau sakit perut, mual, muntah atau diare.
Terakhir, susah kentut biasanya dirasakan oleh seseorang penderita usus buntu.
Usu buntu terjadi karena adanya penyumbatan yang menyebabkan meradang dan membengkak sehingga menjadi faktor penghalang untuk kentut.
Mengonsumsi makanan yang sehat dan berserat sangat dianjurkan untuk memperlancar kentut.
Hindari makanan seperti roti, sereal, pasta, sayur dan buah-buahan tertentu seperti bokoli, asparagus, bawang, kubis, apel dan pir atau makanan lainnya yang mengandung gas.
Terlalu Pelit di Event Anniversary Genshin Impact, Fans Murka Terhadap MiHoYo https://t.co/IwdX64GWoF
— SKOR.id (@skorindonesia) September 29, 2021
Berita Bugar lainnya:
Kenali 7 Manfaat Jumping Jack, Salah Satunya Efektif Membentuk Otot