- Buah mentimun kerap dikonsumsi digunakan sebagai bahan makanan, minuman, bahkan lalapan.
- Selain menyegarkan, mentimun juga memiliki sejumlah manfaat seperti melancarkan pencernaan.
- Berikut beberapa khasiat dari mengonsumsi buah mentimun.
SKOR.id - Berikut ini adalah beberapa manfaat yang dapat didapatkan dari mengonsumsi buah mentimun.
Buah mentimun atau lebih kerap disebut timun merupakan buah yang umum ditemui sehari-hari.
Selain menjadi bahan makanan, mentimun juga dapat dijadikan minuman atau bahkan lalapan.
Selain menyegarkan, mentimun ternyata juga memiliki sejumlah manfaat seperti melancarkan pernyataan.
Skor.id mencoba merangkum beberapa manfaat dari mentimun bagi kesehatan tubuh melansir dari laman hellosehat:
1. Menambah hidrasi atau asupan cairan dalam tubuh
Sudah diketahui bahwa timun mengandung banyak air dan itu berguna untuk menambah asupan cairan dalam tubuh.
Selain itu, kandungan air dalam timun juga berfungsi melancarkan metabolisme, menjaga suhu tubuh, dan mencegah penyakit ginjal.
2. Mengurangi kadar gula dalam darah
Berdasarkan American Diabetes Association, timun tidak mengandung tepung sehingga dapat mengurangi gula dalam darah.
3. Melancarkan pencernaan
Kandungan serat dan air yang ada dalam timun bermanfaat untuk membantu mencegah sembelit dan melancarkan saluran pencernaan.
4. Menjaga kesehatan jantung
Timun diketahui juga memiliki kandungan kalium yang berfungsi untuk mengurangi risiko terserang penyakit jantung.
Selain itu, vitamin K pada timun dapat membantu jantung memompa darah ke seluruh tubuh.
5. Merawat kulit wajah
Seperti diketahui, timun seringkali menjadi salah satu bahan alami untuk merawat kulit wajah.
Hal itu dikarenakan kandungan air dalam timun yang mendinginkan, menenangkan, dan meredakan kemerahan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kembali Tangani Juventus, Massimiliano Allegri Minta Hal Ini dari Cristiano Ronaldo https://t.co/qbdKyC9Hud— SKOR.id (@skorindonesia) July 27, 2021
Berita Bugar Lainnya: