- Shin guard alias pelindung betis menjadi alasan yang perlu disiapkan oleh pemain sepak bola.
- Shin guard untuk pemain junior dan senior berbeda jenis dan kegunaan.
- Selain itu, shin guard juga bisa disesuaikan tergantung posisi bermain.
SKOR.id - Shin guard alias deker (pelindung betis) menjadi peralatan yang wajib dikenakan pesepak bola saat bertanding.
Pertandingan sepak bola rentan dengan benturan yang rawan menyebabkan cedera.
Salah satu bagian yang paling rawan terkena hantaman dari pemain lawan adalah betis dan tulang kering.
Oleh karena itu, pesepak bola wajib memakai shin guard alias deker ketika tengah bertanding.
Perlu diketahui bahwa shin guard untuk pemain junior dan senior berbeda jenis dan kegunaannya.
Selain itu, posisi pemain juga menentukan jenis deker yang baik dipakai saat bertanding.
Pada umumnya shin guard dibuat menyesuaikan cetakan kaki dan dipasang tepat di tulang kering untuk menghindari benturan fatal.
Namun seiring perkembangan zaman, bentuk shin guard banyak mengalami modifikasi.
Dilansir dari Soccer.com, berikut jenis-jenis shin guard:
1. Slip-in Shin Guard
Jenis deker ini praktis digunakan karena tinggal dipasang di kaki sebelum memakai kaus kaki.
Shin guard ini dilindungi oleh kain agar terikat erat di kaki.
Shin guard model ini direkomendasikan untuk pemain yang punya peran mobile di lapangan, sebab shin guard ini membuat penggunanya tetap leluasa bergerak.
2. Pelindung pergelangan kaki
Deker ini menggunakan strap atau tali untuk mengikat ke betis. Selain itu, ada juga pelindung ankle di bagian bawah.
Shin guard jenis ini bisa melindungi betis sekaligus pergelangan kaki dari terjangan pemain lawan.
Pemain yang belum memasuki usia 30-an cocok menggunakan deker ini karena memberi perlindungan lebih.
3. Shin guard bertali
Untuk proteksi yang lebih baik, shin guard bertali menjadi solusi tepat.
Ada dua tali di atas dan bawah untuk memastikan ikatan ke betis tetap terjaga. Selain itu, pelindung yang digunakan biasanya berukuran lebih besar dan kokoh.
Namun, deker jenis ini terbilang berat dan sedikit mengurangi mobilitas di lapangan.
4. Shin guard berkaus
Shin guard ini hampir sama seperti kaus kaki. Namun ada pelindung yang terpasang di bagian tulang kering.
Deker ini memberikan sensasi berbeda daripada shin guard tradisional. Pelindung pergelangan kaki biasanya tak terpasang di deker jenis ini.
Shin guard berkaus juga lebih ringan dipakai dan membantu mobilitas pemain.
Jenis Shin Guard Berdasar Posisi
Kiper: Membutuhkan shin guard dengan proteksi minimal, pelindung lebih diperlukan di tangan.
Bek: Membutuhkan perlindungan paling besar. Perlu deker yang berat dan pelindung ankle.
Gelandang: Membutuhkan perlindungan namun tak mengganggu pergerakan di lini tengah.
Penyerang: Membutuhkan pelindung betis yang ringan dengan pelindung ankle.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bugar Lainnya:
Fakta dari Tomat, Sekaligus Cara Penyimpanan dan Metode Penyajian
4 Olahraga Penghilang Stres, Bantu Jaga Imun Tubuh di Era Pandemi
5 Manfaat Sirsak untuk Kesehatan, Kecut tapi Bernutrisi Tinggi