- Jika anda mencari olahraga yang murah dan menyehatkan, berjalan kaki bisa menjadi harus masuk dalam salah satu pertimbangan anda.
- Para ahli merekomendasikan bagi setiap orang untuk berjalan 10 ribu langkah sehari.
- Skor.id merangkum empat manfaat berjalan kaki yang bisa anda dapatkan.
SKOR.id - Berjalan kaki merupakan salah satu olahraga berdampak rendah dengan banyak manfaat bagi kesehatan.
Akan tetapi, masyarakat saat ini lebih gemar beraktivitas menggunakan kendaraan daripada berjalan kaki sekalipun dalam jarak terjangkau.
Dikutip dari Mejorconsalud, para ahli dan fisioterapis merekomendasikan setidaknya kita berjalan 10 ribu langkah setiap hari.
Skor.id turut merangkum empat manfaat utama dari berjalan kaki untuk tubuh dan pikiran anda:
1. Dapat mengoksidasi otot dan otak
Berjalan kaki sama halnya dengan olahraga aerobik lainnya. Aktivitas tersebut dapat meningkatkan pasokan oksigen ke otot dan otak.
Berjalan dapat menghindari penyakit neurodegenatif, seperti Alzheimer dan Parkinson. Hal ini dikarenakan neuron memanfaatkan peningkatan aliran darah dan untuk memperkuat dirinya sendiri.
2. Membantu mengurangi tingkat kecemasan
Rutinitas menghilangkan rasa stres sangat diperlukan untuk kesehatan mental. Aktivitas tersebut biasanya dilakukan dengan meditasi, membaca, serta kegiatan lain sesuai selera.
Berjalan kaki menjadi alternatif untuk menghilangkan kecemasan ketika menghadapi tekanan tertentu. Berisitrahat sambil berjalan kaki untuk mencari suasana baru dapat menyegarkan pikiran.
3. Meningkatkan kualitas tidur dan istirahat
Kualitas tidur yang kurang atau insomnia meruapakan masalah yang sering terjadi terutama di kalangan anak muda. Kualitas tidur disebabkan beberapa faktor, seperti pola makan, rutinitas sehari-hari, serta kuantitas olahraga.
Berjalan kaki dengan 10.000 langkah tiap hari atau berjalan kaki selama setengah jam dengan cepat dapat menjadi latihan fisik untuk meningkatkan kualitas tidur.
4. Meningkakan mood
Berjalan kaki dapat membuat suasana hati menjadi lebih baik. Hal ini dikarenakan molekul yang menyenangkan dapat dilepaskan di otak.
Molekul-molekul ini merupakan neurotransmiter seperti dopamin atau endorfin. Latihan fisik menjadi salah satu cara untuk menghilangkan zat tersebut. Berjalan kaki menjadi cara yang tepat karena selain menyehatkan tidak menyebabkan kelelahan yang berlebihan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Petinju Wanita Indonesia Lolos ke Semifinal Kejuaraan Asia di Dubai https://t.co/YZGM9kv131— SKOR.id (@skorindonesia) May 26, 2021
Berita kebugaran lainnya:
5 Rutinitas Olahraga Aktris Cantik Bollywood demi Body Goals, Resep Kajol hingga Priyanka Chopra