- Skor Virtual Ride sudah berlangsung sejak 28 Oktober 2020.
- Ada dua kategori yang dilombakan dalam Skor Virtual Ride, yakni art dan distance.
- Skor Virtual Ride digagas Skor Indonesia dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.
SKOR.id – Skor Virtual Ride yang digagas Skor Indonesia dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI sudah berlangsung sejak 28 Oktober 2020 atau bertepatan dengan perayaan Hari Sumpah Pemuda.
Jika biasanya ajang balap sepeda melibatkan rombongan besar dengan rute tertentu, bahkan terbagi jadi beberapa etape. Tak demikian dengan Skor Virtual Ride.
Sebagai informasi, Skor Virtual Ride yang juga didukung ICF dan Thrill Bicycle, melombakan dua dua kategori, masing-masing Art dan Distance.
Khusus untuk kategori Skor Virtual Ride Distance, penilaian berdasarkan jarak tempuh terjauh yang didapat peserta dalam satu kali bersepeda.
Sedangkan peraturan Skor Virtual Ride Art adalah jarak tempuh minimal 10 kilometer, di mana rute dengan bentuk paling unik akan dikurasi dewan juri.
Nantinya, 10 rute terbaik maju ke tahap voting by audience. Total hadiah yang akan diperebutkan peserta Skor Virtual Ride adalah Rp25 juta.
Kemudian, peserta wajib mengunggah report gowes tersebut ke Instagram, lengkap dengan mention akun Skor Indonesia, Kemenpora, dan TopSkor Indonesia.
Tak lupa, para peserta juga wajib mem-follow ketiga akun tersebut sebagai syarat jika mereka ingin hasil gowesnya mendapat penilaian oleh tim.
Adapun rangkaian foto yang harus diunggah peserta Skor Virtual Ride ke Instagram, untuk mendapat penilaian, setidaknya berjumlah lima.
Peserta wajib mengunggah foto saat start, tempat wisata / landmark yang dilalui, sports industry (bengkel /workshop/toko sepeda), dan satu ketika finis.
Yang juga tak kalah penting, bukti screenshot strava atau aplikasi sejenis. Lengkapi unggahan tersebut dengan hastag #BersatuBangkit dan #SkorVirtualRide.
Berbeda dengan kategori distance, peraturan untuk virtual ride art adalah jarak tempuh minimal 10 kilometer. Rute paling unik akan dikurasi dewan juri.
Sedangkan untuk foto yang diupload pada kategori ini adalah hasil art dari strava atau aplikasi sejenis. Peserta hanya perlu foto saat start dan finis.
Yang sama dari kategori ini adalah peserta wajib mem-follow akun Instagram milik Skor Indonesia, Kemenpora, dan Topskor Indonesia.
Peserta virtual ride art juga harus melengkapi unggahan tersebut dengan hastag #BersatuBangkit dan #SkorVirtualRide.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Kemenpora Lainnya:
Gandeng Kemenpora, Skor Virtual Ride Siap Digelar hingga Akhir November
Pupuk Semangat Olahraga, Kemenpora Perkenalkan Senam Sundul Langit