- Aktor Jamie Foxx ingin maksimal memerankan Mike Tyson itu dalam biopik petinju legendaris itu.
- Jamie Foxx melakukan pull-up, dips, dan push-up agar tubuhnya bisa seperti Mike Tyson.
- Transformasi tubuh bagian atas aktor peraih Oscar itu jadi bukti usahanya membuahkan hasil.
SKOR.id - Aktor asal Amerika Serikat (AS) Jamie Foxx dipercaya memerankan sosok mantan juara dunia tinju kelas berat Mike Tyson dalam film biopik terbarunya.
Demi bisa tampil maksimal, Jamie Foxx pun bekerja keras untuk bisa semirip mungkin dengan Mike Tyson. Utamanya dalam bentuk tubuh.
Perlahan tapi pasti, usaha Jamie Foxx membuahkan hasil. Dalam unggahan foto di Instagram, Jumat (19/6/2020), badan pria 52 tahun itu terlihat lebih kekar dan berisi di bagian atas.
Baca Juga: Sukses Jadi Miliarder, Mike Tyson Ingin Terus Kembangkan Bisnis Ganja
“Dengar, membuat (film) biopik hal yang sangat berat. Kadang, butuh waktu 20 tahun untuk menyelesaikan satu film. Namun, proyek kami ini secara resmi telah berjalan,” ujar Foxx.
Untuk bisa mendapatkan bentuk tubuh seperti Mike Tyson, Jamie Foxx harus berusaha keras menjalani program latihan intensif setiap harinya.
Kemenpora Edarkan Surat Imbauan agar Seluruh Instansi Rutin Senam Pagi https://t.co/lJazVtP4Cw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 20, 2020
Sang aktor bercerita kesehariannya kini hampir melulu soal berolahraga, termasuk melakukan 60 pull-up, 60 dips untuk membentuk otot dada, dan 100 kali push-up.
Tubuh bagian atas Jamie Foxx kini sudah terbentuk dengan sangat baik. Namun, ia masih butuh usaha yang sangat keras guna memperbaiki bagian bawah badannya.
"Kami telah memulai. Tugas pertama tetapi terbesar adalah mengubah (bentuk) tubuh agar semirip mungkin dangan karakter yang diperankan (Mike Tyson)," ujar Foxx.
Jamie Foxx sebelumnya memang sukses saat berperan dalam film biografi. Pada genre tersebut, ia pernah meraih Piala Oscar sebagai aktor utama terbaik.
Tepatnya ketika aktor yang memiliki nama asli Eric Marlon Bishop itu memerankan salah seorang legenda musik terbesar dunia, Ray Charles, dalam film Ray (2004).
Baca Juga: Jelang Comeback, Mike Tyson Ajari Mantan Juara UFC Cara Bertarung
Kini melalui film Mike Tyson, yang diketahui berjudul Finding Mike, Foxx ingin publik melihat sosok petinju kontroversial tersebut dalam perspektif yang baru, segar, dan berbeda.
“Kami ingin menunjukkan kepada publik bahwa semua orang dapat berevolusi,” kata Jamie Foxx membocorkan sedikit plot film biopik Si Leher Beton, julukan Tyson.
“Saya kira, ketika kamu meletakkan cerita Mike Tyson dalam kisah ini, maka semua orang mulai muda sampai tua akan memahami perjalanan orang ini,” ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mission Accomplished, Paul Pogba Klop dengan Bruno Fernandeshttps://t.co/iEWhe5CFza— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 20, 2020