- Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, memberi kabar terkait bergabungnya Witan Sulaeman dalam TC timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022.
- Indra Sjafri mengatakan bahwa Witan Sulaeman baru bisa bergabung dengan timnas Indonesia pada awal Desember.
- Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu juga tengah menunggu kabar dari Egy Maulana Vikri.
SKOR.id - Penyerang sayap timnas Indonesia, Witan Sulaeman, baru akan bergabung dengan skuad Garuda pada awal Desember mendatang.
Hal itu dikatakan oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, saat menghadiri acara Oranje Indonesia Festival, Jumat (25/11/2022).
Indra Sjafri juga memberi soal kabar kapan Egy Maulana Vikri akan bergabung dengan tim asuhan Shin Tae-yong.
"Witan Sulaeman itu kalau tidak salah baru bisa masuk (pemusatan latihan) tanggal 4 Desember. Egy mungkin besok baru ada jawaban," kata Indra Sjafri.
PSSI pun memaklumi jika Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri bakal telat mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia untuk persiapan Piala AFF 2022.
"Hal ini sedang diatur, di pertandingan mana saja dari luar negeri bisa bermain. Sebab, kami juga memaklumi, ini bukan agenda FIFA," ujar Indra Sjafri.
"Kepentingan klub akan kami akomodir, kepentingan pemain juga," ujar mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu
Sebagaimana diketahui, timnas Indonesia akan melangsungkan pemusatan latihan atau training camp (TC) di Bali, pada 28 November 2022.
Pelatih Shin Tae-yong memanggil 28 pemain pada TC kali ini untuk mempersiapkan diri menuju Piala AFF 2022.
Pada laga perdana di Piala AFF 2022, timnas Indonesia akan menjamu Kamboja, di Stadion Patriot Candrabhaga, 23 Desember mendatang.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
TC Eropa Berakhir, Shin Tae-yong Titip Pesan Penting untuk Pemain Timnas U-20 Indonesia
Tiga Pemain Persib Dipanggil Timnas Indonesia, Luis Milla Rela sekaligus Bangga