- Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, megaku sangat bangga usai timnya menang atas Vietnam U-20.
- Shin Tae-yong mengakui timnas U-20 Indonesia sempat lengah setelah unggul yang membuat kebobolan dua gol dengan mudah.
- Keberhasilan comeback atas Vietnam U-20 jadi bukti bagi Shin Tae-yong bahwa timnas U-20 Indonesia semakin kuat.
SKOR.id - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, mengomentari performa timnya setelah mengalahkan Vietnam U-20.
Timnas U-20 Indonesia menang 3-2 atas Vietnam U-20 pada laga penentu Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9/2022) malam.
Di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pasukan Garuda Muda yang unggul lebih dulu sempat berbalik tertinggal dari tamunya.
Gol Marcelino Ferdinan (di menit ke-60) dibalas dengan gol yang tercatat bunuh diri Muhammad Ferarri (65') dan Dinh Xuan Tien (79').
Namun timnas U-20 Indonesia akhirnya bisa comeback dan menang sebab ada dua gol dari Muhammad Ferarri (81') dan Rabbani Tasnim (85').
Bagi Shin Tae-yong, apa yang ditunjukkan oleh timnya itu sangat membanggakan baginya dan tentu dirasakan oleh para pemain.
Ia mengakui bahwa pasukan Garuda Muda sempat lengah tapi respons yang diberikan dinilai sebagai bukti tim sudah semakin kuat.
"Pertama-tama saya sangat bangga, dan para pemain juga pastinya," ucap pelatih asal Korea Selatan itu setelah pertandingan.
"Karena sekarang kita sudah bisa menang atas Vietnam. Setelah menang, kita pastinya lebih percaya diri untuk ke depannya."
"Setelah kita cetak gol yang pertama, para pemain tidak fokus dan akhirnya gampang kemasukan dua gol. Tapi kita bisa balikin lagi dua gol dan akhirnya skor jadi 3-2."
"Itu artinya tim semakin kuat. Ketika situasi kita sedang tertinggal, tapi bisa membalikkan keadaan. Sekali lagi saya sangat berterima kasih kepada para pemain dan sangat bangga."
Adapun dengan hasil ini, timnas U-20 Indonesia dipastikan menjuarai Grup F dan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.
Baca Juga Berita Timnas U-20 Indonesia Lainnya:
Ditangani Dokter Spesialis Bedah Saraf, Kondisi Kiper Timnas U-20 Indonesia Cahya Supriadi Membaik