- Timnas U-19 Indonesia menelan kekalahan saat beruji coba melawan Persija Jakarta U-18.
- Meski tak memikirkan hasil, pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, menyayangkan raihan negatif timnya.
- Shin Tae-yong menilai kemampuan individu para pemain timnas U-19 Indonesia harus ditingkatkan lagi jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
SKOR.id - Timnas U-19 Indonesia menelan kekalahan dari Persija Jakarta U-18 dalam laga uji coba yang dilangsungkan di Stadion PTIK, Jakarta, Senin (5/9/2022).
Dalam agenda persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 itu, timnas U-19 Indonesia takluk dengan skor 1-2. Gol tunggal skuad asuhan Shin Tae-yong dicetak Ronaldo Kwateh.
Meski tak mementingkan hasil akhir dari laga ini, sang pelatih cukup menyayangkan raihan timnya. Apalagi sebelumnya timnas U-19 Indonesia juga sempat ditahan Persis Solo U-18.
"Memang uji coba ini tidak begitu penting untuk skor hasil akhir pertandingan. Memang kekalahan ini sangat disayangkan," kata Shin Tae-yong, dikutip dari situs resmi PSSI.
Walaupun pasukan Garuda Muda belum meraih kemenangan di dua laga uji coba terakhir, pelatih asal Korea Selatan itu menilai permainan tim sudah menunjukkan progres positif.
Ia memberi kesempatan ke semua pemain yang dimiliki untuk bermain dan menunjukkan kemampuannya di lapangan. Dari sana, bisa menilai kemampuan individu pemainnya.
Menurut eks-pelatih timnas Korea Selatan tersebut, timnas U-19 Indonesia harus bekerja keras untuk meningkatkan kemampuannya jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
"Permainan semakin membaik dan pasti akan menjadi lebih baik lagi. Laga uji coba ini juga saya ingin mengecek kemampuan individu pemain," ujar Shin Tae-yong.
"Saat ini, semua pemain harus mengasah kemampuan mereka apalagi Kualifikasi Piala AFC U-20 semakin dekat," pelatih berusia 51 tahun itu menambahkan.
Sementara itu pemain timnas U-19 Indonesia, Alfriyanto Nico, mengaku masih banyak kekurangan di tim. Salah satunya komunikasi antarpemain yang belum berjalan lancar.
"Terkait pertandingan tadi, kami akui masih ada kekurangan yang harus segera dibenahi. Seperti jarak antarlini saat menyerang dan bertahan. Komunikasi juga harus lebih baik lagi," ucap Nico.
Baca Juga Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Striker Timnas U-19 Indonesia Ungkap Kekurangan Tim Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Belanda dan Spanyol Jadi Opsi Lokasi TC Eropa untuk Timnas U-19 Indonesia
Ketua Umum PSSI: Klub Harus Lepas Semua Pemain ke Timnas U-19 Indonesia