- Kompetisi usia muda paling bergengsi di Tanah Air ini kembali bergulir di Bandung.
- Ajang ini menjadi wadah yang ditunggu SSB dan Akademi.
- Liga ini adalah tempat yang pas buat pemain mengembangkan kemampuannya.
SKOR.id - Liga TopSkor Bandung sudah membuka pendaftaran tim peserta. Kali ini untuk penyelenggaraan kelompok umur 12 dan 15 tahun.
Kompetisi usia muda paling bergengsi di Tanah Air ini untuk zona Bandung direncanakan berlangsung mulai bulan depan.
Maka itu pendaftaran dibuka seluas-luasnya bagi tim yang berminat mengikuti.
Bagi tim yang berminat untuk mendaftar, bisa langsung menghubungi nomor panitia penyelenggara. Berikut nomor yang bisa dihubungi: 08814518776,
Liga TopSkor Bandung musim ini rencananya masih dimainkan di lapangan sintentis.
Hal itu demi menjaga jadwal pertandingan tetap berlangsung di segala kondisi.
Tiap tahunnya Liga TopSkor Bandung selalu digelar. Ajang ini menjadi kesempatan yang ditunggu-tunggu buat SSB atau Akademi.
Kompetisi zona Bandung ini merupakan satu di antara beberapa daerah yang konsisten diselenggarakan. Maka itu setiap tim peserta, banyak yang memasukkan Liga TopSkor sebagai target untuk mematangkan pemain.
Sama seperti zona lainnya, tim juara Liga TopSkor Bandung nantinya berhak tampil di seri nasional. Tepatnya dalam penyelenggara TopSkor Cup National Championship.
Direktur Liga TopSkor, M. Yusuf Kurniawan, berharap penyelenggaraan di Bandung makin meningkat kualitasnya. Baik kualitas penyelenggaraan maupun tim yang bermain.
“Bandung merupakan salah satu barometer pembinaan pemain usia muda. Kami yakin Liga TopSkor menjadi tempat yang pas bagi pemain untuk mengembangkan kemampuannya,” kata Bung Yuke, panggilan akrabnya.
Panitia Liga TopSkor Bandung berharap banyak tim yang cepat mendaftar. Itu supaya tidak kehabisan slot, karena ada kuota tim peserta yang ditetapkan.*
Berita Liga TopSkor lainnya:
Perwakilan La Liga Indonesia Ungkap Liga TopSkor Punya Dampak Positif untuk Sepak Bola Indonesia
Liga TopSkor U-15 Lampung: Pendaftaran Dibuka, Kuota 14 Tim