- Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo dan Menteri BUMN, Erick Thohir.
- Ketiga sosok penting bagi Indonesia itu bertemu di Korea Selata.
- Diketahui, saat ini Shin Tae-yong sedang menjalani cuti dari kegiatan timnas Indonesia untuk pulang ke kampung halamannya, Korea Selatan.
SKOR.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri BUMN, Erick Thohir di Korea Selatan.
Pertemuan itu berlangsung selepas acara jamuan makan malam bersama Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol, Kamis (28/7/2022).
Diketahui, saat ini Shin Tae-yong memang sedang menjalani masa cutinya dan berada di Korea Selatan.
Ia diberi jatah cuti selama kurang lebih satu bulan oleh PSSI seusai kesibukannya bersama timnas Indonesia.
Sementara itu, Presiden Jokowi tengah melangsungkan pertemuan bilateral di Korea Selatan.
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu memang sedang melakukan kunjungan kenegaraan di wilayah Asia Timur setelah sebelumnya ke China dan Jepang.
Momentum pertemuan ketiganya diunggah oleh akun instagram Erick Thohir.
Dalam unggahan tersebut Erick Thohir, Shin Tae-yong, dan Jokowi terlihat foto bersama. Tidak diceritakan apa saja obrolan mereka selama pertemuan.
Pada postingannya, Erick hanya mengatakan senang dengan jamuan yang diberikan Presiden Yoon Suk-yeol.
Erick juga menyebut Shin Tae-yong punya andil besar untuk sepak bola Indonesia.
"Saat menghadiri jamuan makan malam dari Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol, saya dan Bapak Presiden Jokowi mengabadikan momen bersama Shin Tae-yong," tulis Erick Thohir.
"Pelatih asal Korea Selatan yang mempunyai andil besar atas kemajuan timnas Indonesia," kata Erick Thohir via akun Instagramnya.
"Terima kasih atas makan malamnya Bapak Presiden Yoon Suk Yeol."
Adapun Shin Tae-yong masih mengemban tugas yang cukup besar untuk timnas Indonesia.
Beberapa agenda yang akan dijalani seperti FIFA Matchday, Piala AFF 2022, Piala Dunia U-20 2023, dan Piala Asia 2023.
Baca juga berita Timnas Indonesia lainnya:
Piala AFF U-18 Wanita 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Hasil Piala AFF U-18 Wanita 2022: Takluk dari Thailand, Langkah Indonesia Terhenti di Fase Grup