- Pelatih Shin Tae-yong mengakui bahwa kualitas timnas Indonesia masih berada di bawah Vietnam dan Thailand.
- Pernyataan Shin Tae-yong tersebut senada dengan ranking FIFA dan fakta bahwa Indonesia tak pernah menang melawan Vietnam maupun Thailand sejak 2017.
- Shin Tae-yong mengungkapkan faktor yang menyebabkan Indonesia tertinggal dari Vietnam dan Thailand.
SKOR.id - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa kualitas skuad Garuda saat ini masih kalah dibandingkan Vietnam dan Thailand.
Hal itu diungkapkan Shin Tae-yong dalam wawancara eksklusif dengan Skor.id beberapa waktu lalu.
"Untuk kualitas, memang pastinya kita masih berada di bawah Vietnam dan Thailand," kata Shin Tae-yong.
Pernyataan Shin Tae-yong tentu tidak salah. Secara ranking FIFA pun timnas Indonesia terpaut cukup jauh dari Vietnam dan Thailand.
Seperti diketahui, Vietnam menjadi satu-satunya tim Asia Tenggara yang masuk dalam 100 besar ranking FIFA, yakni di urutan ke-97.
Lalu diikuti Thailand yang menempati peringkat 111, sedangkan Indonesia yang sudah naik empat level pun masih berada di urutan ke-155.
Selain berdasarkan peringkat FIFA, Indonesia juga sudah cukup lama tak bisa menang menghadapi Vietnam maupun Thailand.
Terakhir kali timnas Indonesia bisa mengalahkan Vietnam maupun Thailand pada Desember 2016 di ajang Piala AFF.
Setelah itu, timnas Indonesia hanya mampu meraih hasil dua kali imbang dan dua kali kalah dari Vietnam.
Pencapaian timnas Indonesia ketika melawan Thailand juga hampir mirip, yakni dua kali imbang dan tiga kali kalah.
Shin Tae-yong pun mengungkapkan salah satu penyebab yang membuat Indonesia tertinggal dari Vietnam dan Thailand yakni terhentinya kompetisi Liga 1 2020.
Indonesia termasuk negara yang cukup terlambat memulai lagi kompetisi sepak bolanya setelah terserang pandemi Covid-19.
Setelah sempat vakum hampir 1,5 tahun akibat Covid-19, kompetisi sepak bola Indonesia baru bergulir lagi pada 27 Agustus 2021.
"Memang setelah saya menjabat sebagai pelatih kepala timnas Indonesia, liga di Indonesia sedang tidak bergulir," ucap Shin Tae-yong.
"Tetapi sebaliknya Vietnam dan Thailand liganya lebih cepat bergulir daripada kita, jadi performa otomatis meningkat," ia menambahkan.
Kini setelah Liga 1 2021-2022 berakhir dan kompetisi musim baru segera digulirkan secara normal, Shin Tae-yong berharap hal itu berdampak positif bagi sepak bola Indonesia.
Ia pun bersemangat untuk terus mempersiapkan timnas Indonesia semaksimal mungkin untuk bisa bersaing dengan Vietnam dan Thailand.
"Untuk itu, Indonesia mulai dari sekarang harus bisa bersaing dan dengan adanya waktu ini memang harus dipersiapkan dengan baik agar kita bisa menang," kata Shin Tae-yong.
"Tetapi memang melihat saat ini, kita masih ada di bawah Thailand dan Vietnam," eks-pelatih timnas Korea Selatan itu menambahkan.
Wawancara eksklusif Shin Tae-yong versi lengkap dapat disaksikan melalui video berikut ini:
Berita Shin Tae-yong Lainnya:
Eksklusif: Penjelasan Shin Tae-yong Terkait Prestasi Timnas Indonesia yang Belum Maksimal
Eksklusif: Shin Tae-yong Sayangkan Ketidakhadiran Elkan dan Arhan di SEA Games 2021
Eksklusif: Kendala yang Dialami Shin Tae-yong selama Tangani Timnas Indonesia