- Pelatih Bali United memberikan dukungan penuh kepada timnas U-23 Indonesia yang akan menghadapi Myanmar.
- Menurut pelatih Bali United, timnas U-23 Indonesia membutuhkan hasil positif untuk bisa mewujudkan targetnya di SEA Games 2021.
- Laga melawan Myanmar bakal menjadi penentu kelolosan timnas U-23 Indonesia ke semifinal SEA Games 2021.
SKOR.id – Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, memberikan dukungan untuk timnas U-23 Indonesia yang akan menghadapi laga hidup mati melawan Myanmar di Grup A SEA Games 2021.
Untuk lolos ke semifinal, timnas U-23 Indonesia hanya butuh hasil imbang saat melawan Myanmar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Minggu (15/5/2022).
Stefano Cugurra berharap, timnas U-23 Indonesia bisa meraih hasil positif sehingga mampu merebut satu tiket ke fase selanjutnya.
“Kami dari luar hanya bisa memberikan dukungan dari jauh. Mudah-mudahan timnas U-23 Indonesia bisa lolos dari fase grup,” kata Stefano Cugurra dikutip dari situs resmi klub.
Skuad Garuda Muda memang membutuhkan satu langkah lagi untuk ke semifinal. Menurut Stefano Cugurra, laga demi laga harus dijalani dengan baik.
Sebab, pelatih asal Brasil itu menyadari bahwa tim asuhan Shin Tae-yong memiliki target tinggi, yakni meraih medali emas SEA Games 2021.
“Ya, mudah-mudahan sesuai target mereka di sana untuk masuk final dan akhirnya meraih gelar juara,” ujarnya.
Pertandingan antara timnas U-23 Indonesia melawan Myanmar bakal menjadi duel yang sama-sama pentingnya bagi kedua tim.
Sebab, laga ini akan menjadi penentu tim yang akan lolos dari fase penyisihan Grup A. Untuk sementara, Indonesia mengoleksi enam poin dari tiga laga.
Jumlah ini hanya terpaut satu poin dari Vietnam yang menjadi pemuncak klasemen sementara Grup A.
Berita Timnas U-23 Indonesia lainnya:
Timnas U-23 Indonesia Imbangi Myanmar Bisa ke Semifinal, Shin Tae-yong Beda Pemikiran
Jelang Hadapi Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Myanmar Simpan Kekhawatiran soal Wasit
Shin Tae-yong Ungkap Karakter Permainan Timnas U-23 Indonesia yang Diinginkannya