- Vietnam menjadi lawan pertama Indonesia dalam laga sepak bola SEA Games 2021.
- Ditangani Park Hang-seo, Vietnam membuat kejutan untuk komposisi pemain mereka di SEA Games 2021.
- Sebagai juara bertahan dan tuan rumah, timnas Vietnam punya beban besar di SEA Games 2021.
SKOR.id - Lawan pertama timnas Indonesia dalam sepak bola putra SEA Games 2021, Vietnam membuat berita yang mengejutkan.
Sebab, sederet pemain terkemuka dari skuad U-23 tidak dipanggil oleh pelatih timnas Vietnam, Park Hang Seo untuk SEA Games 2021.
Untuk persiapan menuju SEA Games edisi ke-31, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) baru-baru ini secara resmi mengumumkan daftar pemain mereka.
Para pemain itu merupakan pilihan mutlak dari pelatih asal Korea Selatan, Park Hang-seo.
Sebagian besar pemain dalam 27 nama yang dipanggil telah memainkan peran penting di timnas U-23 Vietnam selama beberapa waktu terakhir.
Mereka seperti penjaga gawang Nguyen Van Toan dan Quan Van Chuan. Lalu ada trio bek Le Van Xuan, Bui Hoang Viet Anh, serta Nguyen Thanh Binh.
Ada juga gelandang Dung Quang Nho, Huynh Cong Den, Ly Cong Hoang Anh, sampai striker Mai Xuan Quyet plus Ho Thanh Minh.
Namun di luar itu, ada kejutan besar dengan fakta bahwa Park telah mencoret beberapa pemain menjanjikan dari generasi U-23.
Mereka adalah Nguyen Hai Long, Nguyen Huu Thang, Bao Toan, dan sejumlah nama lain. Padahal, para pemain itu telah membuat banyak kontribusi luar biasa sebelumnya.
Hanya saja, pelatih Park Hang-seo punya alasan untuk mengeluarkan banyak pemain menjanjikan dari timnas U-23 Vietnam menuju SEA Games 2021.
Dibandingkan rekan-rekan setimnya dari skuad Vietnam U-23, Nguyen Hai Long bisa dikatakan sebagai pemain paling berpengalaman.
Sementara itu, Nguyen Huu Thang sebenarnya mendapat banyak ekspektasi jika dipakai di SEA Games 2021.
Dia pernah dianggap sebagai pemimpin timnas U-22 Vietnam. Apalagi, dia bersinar bersama Viettel U-21.
Dalam kasus Bao Toan, absennya gelandang kelahiran 2000 di SEA Games 2021 ini benar-benar kejutan besar.
Dia pahlawan Vietnam saat mereka mengalahkan Thailand di final Piala AFF U-23 2022 untuk membawa timnya jadi juara.
Bao Toan tidak hanya menonjol di posisi gelandang tengah dengan teknik dan penguasaan bola yang terampil, namun juga bisa bermain sebagai winger dengan mumpuni.
Ada kemungkinan tidak bergabungnya di Vietnam U-23 karena Bao Toan terpapar Covid-19 di Kamboja.
Dalam daftar timnas U-23 Vietnam yang baru saja diumumkan VFF, terlihat Park Hang-seo hanya memasukkan nama enam gelandang.
Ini jarang terjadi karena Park sering memiliki kebiasaan memanggil banyak gelandang untuk menguji personel dan juga untuk meningkatkan persaingan dalam tim.
Berita SEA Games 2021 Lainnya:
Indonesia Bersua Vietnam di Sepak Bola Putra dan Putri SEA Games 2021
Tim CdM Indonesia Optimistis Wushu Raih Emas di SEA Games 2021
Finswimming Indonesia Bicara Target di SEA Games 2021