- Persikabo menolak rencana PT LIB yang ingin menggelar laga Bali United melawan Persik di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
- Sebelumnya seluruh pertandingan Liga 1 2021-2022 digelar secara terpusat tapi tidak ada tim yang bermain di kandang sendiri.
- PT LIB masih menunggu surat persetujuan atau penolakan tim-tim peserta Liga 1 2021-2022 terkait venue laga Persik vs Bali United.
SKOR.id - Persikabo 1973 secara tegas menolak rencana PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait venue laga penutup Liga 1 2021-2022.
Seperti diketahui, PT LIB ingin menggelar pertandingan Persik Kediri menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Berdasarkan penilaian PT LIB, tempat tersebut merupakan satu-satunya venue yang bisa memenuhi kebutuhan penyelenggaraan laga penutup yang akan banyak dihadiri tamu VIP.
Adapun beberapa kebutuhan yang dimaksud PT LIB yakni fasilitas tribun, royal box dan holding room untuk VIP dan undangan lainnya.
Namun, rencana tersebut butuh persetujuan dari klub-klub kontestan Liga 1 2021-2022 karena Stadion Kapten I Wayan Dipta merupakan kandang Bali United.
Selama ini, kompetisi Liga 1 2021-2022 digelar secara terpusat dan tidak ada tim yang bermain di kandang sendiri.
Lekas memberi jawaban, Persikabo menolak rencana PT LIB tersebut sekalipun Bali United sudah dinyatakan sebagai juara Liga 1 2021-2022.
"Persikabo menyatakan menolak atau tidak setuju dengan rencana tersebut," kata Media Officer Persikabo, Nandang Permana.
Sementara itu, PT LIB menunggu respons dari klub-klub peserta Liga 1 2021-2022 terkait pemilihan venue laga penutup yang mempertemukan Persik dengan Bali United.
PT LIB memastikan bahwa Liga 1 2021-2022 akan tetap dilangsungkan tanpa kehadiran penonton di stadion, termasuk pertandingan tersebut.
Pihak PT LIB sudah mengirimkan surat permohonan persetujuan kepada klub-klub di Liga 1 melalui surat bernomor 165/LIB-KOM/III/2022.
Surat ditandatangani oleh Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, pada Senin (28/3/2022) dan tak banyak waktu berpikir yang dimiliki klub.
Dalam suratnya dinyatakan bahwa batas waktu surat konfirmasi persetujuan atau penolakan dari pihak klub harus dikirimkan hari ini juga paling lambat pukul 18.00 WIB.
Jika pihak klub tidak mengirimkan surat tersebut, maka klub dianggap sepakat dengan rencana PT LIB untuk menggelar laga Persik vs Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Baca Juga Berita Persikabo Lainnya:
Pelatih Persikabo Dukung Dimas Drajad ke Timnas Indonesia, Produktivitas Jadi Alasan
Arema FC Menang atas Persikabo, Eduardo Almeida Girang
Hasil Persikabo vs Arema FC: 4 Gol Tercipta, Singo Edan Menang