- Timnas Indonesia tergabung di Grup A dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.
- Timnas Indonesia akan bersaing dengan tiga tim lain yakni Yordania, Kuwait, dan Nepal di ajang tersebut.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menanggapi pembagian grup Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan optimistis.
SKOR.id - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, mengomentari saingan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 telah rampung digelar pada Kamis (24/2/2022) siang.
Timnas Indonesia yang menempati pot ketiga masuk ke Grup A dalam drawing tersebut.
Tim garuda akan bersaing dengan tiga negara lain di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, yakni Yordania, Kuwait, dan Nepal.
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, langsung memberi pernyataan setelah undian resmi dilakukan oleh AFC.
Iriawan menyadari bahwa tiga lawan timnas Indonesia di Grup A bukanlah tim-tim yang mudah dikalahkan.
"Kami yakin dapat bersaing di Grup A meski lawan yang kita hadapi bukan lawan-lawan yang enteng," ucap Mochamad Iriawan dilansir dari laman PSSI.
Iriawan menekankan bahwa menghadapi lawan yang berat tersebut, para pemain timnas Indonesia harus punya mental pemenang.
Selain itu, Iriawan meminta seluruh pilar tim Merah Putih memberikan kemampuan terbaik untuk negara.
"Pemain harus bekerja keras, fokus dan berjuang demi lolos ke Piala Asia 2023 di Cina. Apalagi Indonesia sudah lama tidak lolos ke Piala Asia," Iriawan menambahkan.
Babak Kualifikasi Piala Asia 2023 dibagi menjadi enam grup dari A hingga F. Juara grup dan lima runner-up terbaik akan lolos ke Piala Asia 2023.
11 tim itu akan bergabung dengan 13 negara Asia lain yang sudah memastikan tempat di putaran final.
13 tim yang dimaksud adalah tuan rumah putaran final Cina, Jepang, Suriah, Qatar, Korea Selatan, Australia, Iran, Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Irak, Oman, Vietnam, dan Lebanon.
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Head to Head Timnas Indonesia vs Yordania: Skuad Garuda Belum Pernah Menang
Eks Tangan Kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Segera Melatih Vietnam U-23
Suriname Bantah Komunikasi dengan PSSI soal Uji Coba Melawan Timnas Indonesia