- Borneo FC hanya mengirimkan satu pemainnya di timnas U-23 Indonesia yang bersiap untuk terjun di Piala AFF U-23 2022.
- Pemain muda Borneo FC yang dipanggil pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, itu ialah Komang Teguh.
- Komang Teguh memang menjadi salah satu pemain muda yang disiapkan Borneo FC untuk menjadi pilar di masa depan.
SKOR.id – Manajer Borneo FC, Dandri Dauri, merasa bangga setelah salah satu pemainnya, yakni Komang Teguh, mendapatkan panggilan untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia pada Piala AFF U-23 2022.
Dari 29 nama pemain yang dipilih oleh Shin Tae-yong untuk menjalani TC timnas U-23 Indonesia, Komang Teguh memang jadi satu-satunya pemain Borneo FC yang mendapatkan panggilan.
Meskipun demikian, Dandri tetap merasa bangga. Sebab, Komang Teguh adalah pemain muda yang disiapkan untuk menjadi tumpuan Pesut Etam di masa depan.
“Kalau bicara puas dan bangga, kami jelas sangat bangga dan puas atas apa yang kami lakukan selama ini kepada pemain muda dalam tim,” kata Dandri dikutip dari laman resmi klub.
“Komang adalah pemain yang luar biasa. Buktinya, saat diberi kepercayaan bermain melawan Bali United, dia mampu tampil total selama 90 menit,” ia melanjutkan.
Sebetulnya, pemain berusia 19 tahun itu tak banyak mendapatkan kesempatan bermain bersama Borneo FC di Liga 1 2021-2022.
Hingga pekan ke-22, Komang baru bermain sebanyak tiga kali. Ia hanya satu kali mendapat kepercayaan bermain penuh, yakni pada pekan ke-21 kontra Bali United.
Namun, Dandri menyebut bahwa Komang sudah mencatatkan aksi yang impresif karena mampu bermain di luar posisi aslinya.
“Di Borneo FC, kami memang menginginkan seorang pemain bisa menempati lebih dari satu posisi,” katanya.
“Komang, meski masih muda, mampu bermain di dua posisi dan itu yang membuat kami merasa bangga,” ia melanjutkan.
Dandri pun tak merasa keberatan meski skuad Pesut Etam akan kehilangan Komang selama beberapa pekan ke depan.
Sebab, menurut dia, salah satu kebanggaan seorang atlet adalah ketika dia mendapat kesempatan untuk memperkuat tim nasional.
“Prestasi tertinggi seorang olahragawan adalah saat ia dipercaya membela negaranya. Jadi, saya yakin Komang punya kebanggaan besar seperti layaknya kami,” ujarnya.
Berita Liga 1 lainnya:
Tanggapan Pelatih Persita Tangerang Usai Ditahan Imbang Borneo FC
Aji Santoso Bersyukur Persebaya Petik Satu Poin dari PSIS Semarang
Gelandang Asing Bali United Nyatakan Kesiapannya Hadapi Persikabo