- Borneo FC sudah bosan bersaing di papan tengah Liga 1 2021-2022.
- Borneo FC akan memaksimalkan 11 pertandingan sisa untuk menembus empat besar Liga 1 2021-2022.
- Target tersebut kembali diungkapkan manajemen Borneo FC jelang pertandingan melawan PSM Makassar.
SKOR.id - Borneo FC sudah bosan menempati papan tengah klasemen sementara Liga 1 2021-2022. Manajemen pun ingin tim Borneo FC bisa naik ke papan atas.
Dalam sisa 11 pertandingan terakhir Liga 1 2021-2022, manajemen Borneo FC menargetkan skuad asuhan Fakhri Husaini mampu finis di empat besar.
Menurut manajer Borneo FC, Dandri Dauri, peluang Hendro Siswanto dan kolega menembus papan atas Liga 1 2021-2022 masih terbuka lebar.
Syaratnya, tim berjuluk Pesut Etam harus bisa memaksimalkan 11 pertandingan sisa di Liga 1 2021-2022.
"Selama ini Borneo FC selalu berada di papan tengah. Inilah yang ingin kami pecahkan. Terus terang tim ini punya potensi untuk bersaing di papan atas," kata Dandri Dauri, dikutip dari laman resmi klub.
Saat ini Borneo FC menempati peringkat 6 klasemen sementara dengan koleksi 34 poin dari 23 pertandingan.
Borneo FC terpaut sembilan poin dari Persib Bandung dan Persebaya Surabaya yang menempati peringkat keempat dan kelima meski sama-sama memiliki 43 poin.
Melihat persaingan di papan atas Liga 1 2021-2022 berlangsung sangat ketat, Dandri Dauri percaya diri bahwa Borneo FC bisa menembus empat besar.
"Kalau melihat persaingan memang sangat ketat dan kami sudah tertinggal cukup jauh," ujar Dandri Dauri.
"Tapi semua tak ada yang tahu bagaimana tim papan atas dan tentu saja nasib kami di perjalanan kompetisi musim ini," ia menambahkan.
Lebih lanjut, manajemen Borneo FC sudah mengomunikasikan target tersebut dengan tim pelatih yang dipimpin oleh Fakhri Husaini.
Bahkan, dua pergantian pelatih yang dilakukan Borneo FC pada musim ini diakui sebagai upaya untuk mewujudkan target finis di empat besar Liga 1 2021-2022.
Untuk itu, Borneo FC perlu mengamankan poin dalam setiap pertandingan yang dilakoni di putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Terdekat, Boaz Solossa dan kolega akan bertemu dengan PSM Makassar pada Jumat (11/2/2022) di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar.
Berita Borneo FC Lainnya:
Fransisco Torres Dipuji Fakhri Husaini Efek Kemenangan Borneo FC atas Persikabo
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: MoTM dan Rating Pemain Borneo FC vs Persikabo
Hasil Borneo FC vs Persikabo: Brace Francisco Torres Akhiri Tren Tanpa Kemenangan Pesut Etam