- Bagus Kahfi sempat menghilang dari skuad Jong Utrecht.
- Sejak pulang dari Tajikistan, Bagus Kahfi melewatkan pertandingan Jong Utrecht.
- Dalam wawancara dengan Skor.id, Bagus Kahfi akhirnya angkat bicara.
SKOR.id - Bagus Kahfi akhirnya angkat bicara terkait dengan namanya yang sempat menghilang dari skuad Jong Utrecht.
Bagus Kahfi sempat menghilang dari skuad Jong Utrecht maupun Utrecht U-23.
Dari November hingga Januari 2022 ini, Bagus juga tak muncul di dalam skuad Jong Utrecht.
Atau setidaknya ada tujuh pertandingan yang dilewatkan oleh Bagus.
Dalam wawancara eksklusif dengan Skor.id, Bagus Kahfi mengungkap bahwa ternyata alasannya tak masuk skuad dalam tujuh laga terakhir disebabkan karena cedera dan sakit.
Bagus mengaku seminggu setelah kembali dari Tajikistan untuk membela timnas Indonesia, ia mengalami cedera ligamen engkelnya.
"Di ligamen engkel saya dulu, sedikit ada masalah dan saya harus istirahat dari November hingga winter break kemarin," kata Bagus Kahfi dalam wawancara eksklusif dengan Skor.id, Kamis (13/1/2022).
Padahal, pelatih Jong Utrecht, Darije Kalezic, sudah menjanjikan Bagus untuk tampil setelah pulang dari Tajikistan.
"Saya tidak bisa menolak hal tersebut, itu hal yang terbaik untuk saya," kata mantan pemain Barito Putera itu.
Bagus sempat pulih pada akhir tahun 2021 lalu. Ia mengaku rela menghabiskan waktunya untuk berlatih demi bisa kembali fit.
Bahkan, jelang kembali bergulirnya musim, Bagus sudah lebih siap tampil.
Namun sayang, nasib apes justru dialami oleh Bagus.
Dua minggu setelah winter break, Bagus justru mengalami sakit di bagian mata.
"Enggak tahu kenapa, saat saya bangun pagi hari Minggu saat mau latihan, mata saya tiba-tiba nge-blur,"
"Fisio dan Dokter langsung membawa saya ke rumah sakit, dan memberi tahu kalau saya kena radang mata dan itu membutuhkan waktu yang lama untuk pemulihan,"
Menurut pengakuan Bagus, radang mata itu membuatnya tidak bisa terkena tekanan.
Namun demikian, pemain asal Magelang, Jawa Tengah itu, tetap diizinkan untuk berlatih secara indoor.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Bagus Kahfi Lainnya:
EKSKLUSIF Bagus Kahfi: Pendapat Soal Wacana Naturalisasi Pemain untuk Timnas Indonesia
EKSKLUSIF Bagus Kahfi: Bicara soal Sisa Kontrak dan Masa Depannya di FC Utrecht
EKSKLUSIF Bagus Kahfi: Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Peluang di Piala Dunia U-20 2023