- Kekuatan Taiwan tergerus jelang lawan timnas Indonesia.
- Pasalnya, beberapa pemain Taiwan dihukum lantaran tindakan indisipliner yang mereka lakukan.
- Sang pelatih Wang Jiazhong juga diskors lantaran dianggap menutupi tindakan indisipliner tersebut.
SKOR.id - Kekuatan Taiwan tergerus jelang lawan timnas Indonesia. Pasalnya, ada beberapa pemain yang terkena hukuman dari Federasi Sepak Bola Cina Taipei (CTFA).
Para pemain tersebut dihukum lantaran tindakan indisipliner yang mereka lakukan pada 21 Agustus dan 11 September 2021, yang mana masih dalam masa pemusatan latihan.
Pada 21 Agustus, dilaporkan tiga pemain yaitu Chen Haowei, Bai Shaoyu, dan Duan Zhu keluyuran ke tempat hiburan malam bersama dua teman wanita mereka.
Para pemain itu kembali ke hotel dan diketahui pelatih kiper Dragos Plopeanu. Namun tidak diambil tindakan.
Pada tanggal yang sama, tiga pemain lainnya, Li Xiangwei, Lin Mingwei, dan You Jiahuang meninggalkan hotel tempat mereka menginap untuk membeli wine. Hal itu juga diketahui oleh Dragos Plopeanu dan ia pun menyiat minuman tersebut dari para pemain.
Kemudian pada 9 September, karena adanya kunjungan kerabat You Jiahuang, Chen Haowei, Bai Shaoyu, Duan Zhu, Lin Mingwei serta You Jiahuang kembali pergi minum-minum hingga larut malam.
Mereka pun tidak menghadiri sesi sarapan bersama tim pada keesokan paginya.
Berdasarkan hasil investigasi yang dilakukan, Komite Tim Nasional CTFA akhirnya memberikan sanksi kepada para pemain yang melakukan tindakan indispliner itu, juga kepada pelatih Wang Jiazhong.
You Jiahuang dihukum tak bisa memperkuat timnas selama enam bulan, serta denda sebesar 10 ribu yuan, atau sekitar Rp22 juta.
Sedangkan Chen Haowei, Bai Shaoyu, dan Duan Zhu dilarang membela timnas selama satu tahun, dan denda sebesar 30 ribu yuan (sekitar Rp66,4 juta).
Hukuman untuk Li Xiangwei dan Lin Mingwei jauh lebih ringan lantaran hanya diberikan surat peringatan. Mereka diminta memberikan pernyataan penyesalan atas sikap yang sudah mereka lakukan.
Sementara pelatih Wang Jiazhong dinilai tidak becus dalam menangani tindakan indispliner para pemainnya dan dianggap menutupi fakta yang ada, sehingga ia pun diskors dan posisinya digantikan untuk sementara oleh asisten pelatih Ye Xianzhong.
Seperti diketahui, Taiwan bakal menghadapi timnas Indonesia pada babak playoff Kualifikasi Piala Asia 2023. Laga tersebut akan digelar pada 7 dan 11 Oktober di Buriram, Thailand.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Johan Ahmat Farizi Dipulangkan Timnas Indonesia karena Sakit, Main untuk Arema FC Lawan Persela
Kabar Terbaru Agusman Riyadi, Pencetak Gol Tercepat Timnas Indonesia pada Detik ke-16