- Berikut ini Skor.id menyajikan update klasemen dan top skor Liga 1 2021-2022.
- Posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022 diambil alih PSIS Semarang dan di dasar masih ada Persipura Jayapura.
- Pada daftar pencetak gol terbanyak sementara Liga 1 2021-2022, striker asing Persiraja Banda Aceh dan Bhayangkara FC bersaing ketat.
SKOR.id - Pekan ketiga Liga 1 2021-2022 telah rampung digelar, berikut klasemen terbaru dan daftar top skor sementara.
Sembilan laga pekan ketiga Liga 1 2021-2022 sudah dihelat akhir pekan ini, Jumat (17/9/2021) hingga Minggu (19/9/2021).
Dari berbagai hasil yang ada, perubahan pun tak terelakkan di daftar klasemen dan top skor sementara Liga 1 2021-2022.
Dibanding hasil pekan kedua Liga 1 2021-2022, kini sudah tidak ada lagi tim yang sukses meraih hasil sempurna selalu menang.
Itu tak lepas dari hasil imbang 2-2 yang terjadi pada laga bertajuk super big match antara Bali United menghadapi Persib Bandung.
Posisi puncak klasemen pun sekarang diduduki oleh PSIS Semarang berkat keunggulan selisih gol yang dimilikinya yakni tiga.
Pasalnya saat ini terdapat empat tim yang mempunyai poin tertinggi yakni sama-sama tujuh poin dari hasil dua menang dan satu seri.
Tim-tim tersebut adalah PSIS, Bali United, Persib Bandung, dan Bhayangkara FC. Tiga tim lainnya memiliki selisih gol dua.
Adapun pada papan bawah, Persipura akhirnya berhasil meraih poin pertamanya, namun masih berada di dasar klasemen.
Sementara itu pada daftar pencetak gol terbanyak sementara, Paulo Henrique dan Ezechiel N'Douassel masih bersaing ketat di pucuk.
Striker asing Persiraja Banda Aceh dan Bhayangkara FC itu seupa punya empat gol setelah sama mencetak satu gol di pekan ketiga.
Di belakang keduanya, mencuat dua nama yang mengancam dengan sama-sama punya tiga gol yakni Hari Nur Yulianto (PSIS) dan Jose Wilkson (Persebaya Surabaya).
Berikut tabel klasemen dan top skor sementara Liga 1 2021-2022:
KLASEMEN
TOP SKOR
Paulo Henrique (Persiraja) - 4 gol
Ezechiel N'Douassel (Bhayangkara FC) - 4 gol
Jose Wilkson (Persebaya) - 3 gol
Hari Nur Yulianto (PSIS) - 3 gol
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: PS Sleman vs Arema FC
Eze-sentris di Bhayangkara FC, Mematahkan Anggapan Paul Munster yang Kontradiktif