- Empat pemain Persib Bandung U-18 mendapat panggilan untuk mengikuti TC timnas U-18 Indonesia.
- Keempat nama pemain Persib Bandung U-18 tersebut ialah punya kans bermain di Piala Dunia U-20 2023.
- Mereka bakal bersaing untuk menembus timnas U-18 Indonesia yang akan disiapkan ke Piala Dunia U-20 2023.
SKOR.id – Empat pemain binaan Akademi Persib Bandung mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-18 Indonesia yang disiapkan ke Piala Dunia U-20 2023.
Empat pemain yang dipanggil tersebut yakni Dimas Juliono Pamungkas, Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Althaf Indie Alrizky.
Pemanggilan keempat nama ini disampaikan PSSI melalui surat bernomor 4783/AGB/275/VIII-2021 yang ditandatangani langsung oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
Sebagai informasi, Dimas Juliono Pamungkas merupakan pemain binaan Akademi Persib Kota Tasikmalaya.
Mantan pemain timnas U-16 Indonesia itu juga baru saja mendapat kesempatan promosi ke tim utama Pangeran Biru.
Sementara itu, Kakang Rudianto dan Robi Darwis adalah pemain jebolan Akademi Persib Bandung Kota Cimahi.
Baca Juga: Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Kakang Rudianto yang berposisi sebagai bek tengah ini sebelumnya juga sempat menjadi andalan Bima Sakti di skuad timnas U-16 Indonesia.
Adapun Althaf Indie Alrizky berstatus sebagai pemain muda jebolan Akademi Persib Kota Bandung.
Keempat nama pemain ini akan berlatih bersama 28 pemain lain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan tahap pertama.
Menurut rencana, training center (TC) tahap pertama ini bakal menggelar latihan perdana di Stadion Madya, Senayan, Senin (30/8/2021) sore hari WIB di bawah arahan langsung dari Shin Tae-yong.
Selain itu, pemusatan latihan tahap pertama ini bakal berlangsung mulai 29 Agustus hingga 11 September 2021.
Sementara itu, TC tahap kedua juga akan diikuti sebanyak 36 nama pemain. Sehingga, total pemain yang mendapat panggilan berjumlah 72 nama.
TC timnas U-18 ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan anak asuh Shin Tae-yong menuju Piala Dunia U-20 2023.
View this post on Instagram
Berita Persib lainnya:
Persib Menang 21-0 pada Uji Coba Saat Menanti Jadwal Liga 1 2021-2022
Gelandang asal Palestina Bicara Lawan Persib di Laga Perdana Liga 1 2021-2022
Pelatih Persib Penasaran dengan Tiga Laga Awal Liga 1 2021-2022